Terlarut dalam Nostalgia 90-an di Konser The Corrs

9 February 2025 15:52

Band kakak beradik yang legendaris di tahun 90-an The Corrs akhirnya ini kembali menggelar konser di Jakarta. Band asal Irlandia itu sukses menghibur para penggemarnya tadi malam.

Band The Corrs menggelar konsernya yang ketiga kali di Jakarta pada Sabtu, 8 Februari 2025. The Corrs menggelar konsernya di Beach City International Stadium Ancol.

Konser dimulai pukul 20.00 WIB. Promotor menjanjikan setlist lagu berbeda pada konser tahun ini. The Corrs naik ke panggung sekitar pukul 20.02 WIB, dengan lagu pembuka "Only When I Sleep." Penampilan mereka dilanjutkan dengan "Give Me a Reason," membawa suasana nostalgia yang disambut meriah oleh ribuan penonton.  
 
Disela-sela penampilan The Corrs, vokalis utama Andrea Corr menyapa penonton dengan bahasa Indonesia, “Selamat malam,” yang langsung disambut sorakan antusias.
 

Baca: Indahnya Lantunan Biola dari Komunitas Taman Suropati Chamber

Andrea mengungkapkan kegembiraannya karena dapat kembali tampil di Indonesia setelah konser terakhir mereka pada 2023 lalu. 

“Terakhir kali kami kesini, kami tahu harus kembali dengan cara yang indah seperti ini. Senang sekali berada di negaramu yang indah ini,” ungkap Andrea. 
 
Ia juga mengajak para penonton untuk menikmati malam penuh kehangatan dengan lagu-lagu yang dibawakan.
 
The Corrs menghibur penonton dengan sejumlah lagu pilihan, diantaranya "Forgiven, Not Forgotten" hingga "Summer Sunshine," lagu-lagu tersebut menghidupkan kembali kenangan manis para penggemar. 

Jangan lupa ikuti update berita lainnya dan follow  akun
Google News Metrotvnews.com
Viral!, 18 Kampus ternama memberikan beasiswa full sampai lulus untuk S1 dan S2 di Beasiswa OSC. Info lebih lengkap klik : osc.medcom.id
(Diva Rabiah)