Partai Keadilan Sejahtera (PKS) dipastikan menggelar rapat Majelis Syura hari ini, 15 September 2023. Para petinggi dan kader bakal membahas penetapan Muhaimin Iskandar alias Cak Imin sebagai calon wakil presiden (cawapres) dalam Pemilihan Umum (Pemilu) 2024.
Wakil Ketua Majelis Syuro PKS Hidayat Nur Wahid mengatakan, tak perlu mengkhawatirkan soal keputusan Majelis Syura. Ia mengisyaratkan hilal keputusan tersebut mengarah positif.
Kendati demikian, Hidayat menekankan bahwa prosedur di PKS yakni mendengarkan seluruh masukan dari kader yang diwadahi melalui rapat Majelis Syura. Sehingga, keputusan yang akan dikeluarkan nantinya tidak sepihak.
Rapat Majelis Syura tersebut akan dihadiri oleh 99 anggota perwakilan dari seluruh Indonesia. Selain sosok cawapres, rapat kali ini juga membahas dinamika dan isu politik saat ini serta pengukuhan Koalisi Perubahan.