Jaringan Aliansi Garda Amanah (JAGA) melalukan deklarasi dukungan terhadap Anies Baswedan di Pilpres 2024. Meski koalisi baru terbentuk selama 9 bulan, Relawan JAGA Anies memiliki 20 DPW tingkat provinsi dan 70 DPD tingkat kabupaten/kota.
Deklarasi dukungan relawan JAGA Anies dihadiri oleh beberapa perwakilan partai politik dan tokoh nasional. Acara yang digelar Akademi Bela Negara, Jaksel ini juga sekaliguus mengukuhkan pengurus JAGA agar terus menggaungkan dukungan untuk Anies.
Meski Anies belum dapat hadir dalam acara ini, Ketua DPP Partai NasDem Effendy Choirie (Gus Choi) mengungkapkan relawan tidak perlu untuk selalu menghadirkan Anies. Relawan harus bersifat independen.
Gus Choi melanjutkan partisipasi masuarakat untuk terlihat dalam pilpres yang semakin meningkat menunjukkan bahwa masyarakat memiliki kesadaran akan berpolitik.
Lebih lanjut, Gus Choi menyinggung perihal cawaprs yang akan mendampingi Anies. Ia mengungkapkan bahwa Anies mencari momen untuk mengumumkan siapa cawapres yang akan mendampinginya.