Buntut pertemuan Wali Kota Surakarta, Gibran Rakabuming Raka dengan bakal capres Prabowo Subianto memantik polemik. Dinner politik antara Gibran dan Prabowo juga menyulut kegelisahan elit partai banteng yang tidak menganggap sebagai masalah enteng.
DPP PDI Perjuangan membuka suara dengan memanggil Gibran Rakabuming Raka pada Senin (24/5/2023). Namun, DPP PDIP tidak memberikan sanksi terhadap Gibran, melainkan memberikan peringatan dan nasehat politik.
Benarkan manuver politik Gibran itu menjadi sinyal keluarga Jokowi lebih mendukung Prabowo ketimbang Ganjar Pranowo yang telah diusung oleh Ketua Umum Partai PDI Perjuangan sebagai capres 2024.
Gibran menepis isu tengah bermanuver politik , Gibran bahkan meminta para elite politik tidak perlu khawatir karena ia hanyalah anak kecil di partainya.
"Saya cuman anak kecil, ga tahu apa-apa jangan pada panik gituloh," ujar Gibran.