29 January 2026 00:32
Seoul: Festival Origami Seoul 2026 sukses menarik perhatian publik dengan deretan karya seni kertas yang memukau. Ajang ini menghadirkan pengalaman visual sekaligus edukatif bagi pengunjung dari berbagai usia yang antusias menjelajahi dunia seni lipat kertas.
Korea Selatan (Korsel) menyulap Yongsan I Park Mall menjadi galeri publik melalui Festival Origami Seoul 2026. Pameran ini menampilkan beragam karya origami berskala kecil hingga besar yang menunjukkan bagaimana kertas sederhana dapat diolah menjadi karya seni bernilai tinggi.
Sejumlah karya menjadi pusat perhatian pengunjung, di antaranya figur Pegasus biru berukuran kecil, patung malaikat dan iblis yang dipamerkan berdampingan, hingga beragam bentuk serangga dengan detail yang rumit. Setiap karya ditata rapi, memperlihatkan ketelitian serta kreativitas para seniman origami.
Baca Juga :