10 February 2025 22:58
Fraksi Partai NasDem DPR RI menggelar Focus Group Discussion (FGD) terkait Rancangan Undang-Undang (RUU) Perkoperasian. Forum diskusi ini menyoroti perkembangan dunia perkoperasian yang semakin pesat dalam sistem perekonomian nasional. Diskusi bertajuk "RUU Perkoperasian: Mewujudkan Koperasi Profesional, Maju, dan Berdaya Saing dalam Membangun Ekonomi Indonesia" ini menghadirkan anggota Fraksi Partai NasDem, perwakilan Kementerian Koperasi dan UKM, serta Otoritas Jasa Keuangan (OJK).
Anggota DPR RI Fraksi Partai NasDem Martin Manurung menegaskan bahwa forum diskusi ini membahas peran koperasi yang dapat terus berkembang seiring dengan perubahan zaman. Menurutnya, koperasi kini memiliki jangkauan yang lebih luas dalam berbagai sektor usaha.
"Koperasi saat ini tidak hanya identik dengan usaha kecil, tetapi juga bisa menjadi badan usaha yang besar. Esensi koperasi bukan terletak pada ukuran bisnisnya, melainkan pada bentuk usaha yang didirikan oleh sekelompok orang, bukan sekelompok modal," ujar Martin dikutip dari Headline News Metro TV pada Senin, 10 Februari 2025.
Baca Juga: Rachmat Gobel Harap RUU Perkoperasian Menjawab Kebutuhan dan Tantangan Zaman |