Penjualan Beras Murah di Tegal Sempat Ricuh

20 February 2024 18:58

Meski toko sembako masih tutup, antrean warga di Pasar Kejambon ini terlihat mengular. Mereka ingin membeli beras murah Bulog dengan harga Rp54.500/5 kg.

Namun begitu toko dibuka, antrean warga yang awalnya tertib berakhir ricuh buntut warga yang menyerobot antrean. Akibatnya penjualan beras murah terpaksa dihentikan sementara.
?

Baca Juga: 

Polda Jateng Menelusuri Kelangkaan dan Mahalnya Harga Beras


Setelah diselesaikan dengan kepala pasar, penjualan beras murah akhirnya dilanjutkan kembali. Setiap warga hanya boleh membeli maksimal 2 kantong beras.

Jangan lupa ikuti update berita lainnya dan follow  akun
Google News Metrotvnews.com
(Anggie Meidyana)