21 June 2023 12:10
Politik uang atau money politic masih menjadi ancaman serius dalam Pilpres 2024. Sebagian besar dari generasi Z tidak setuju dengan adanya praktik politik uang. Mereka menilai, money politik dapat mencederai penyelenggaraan Pemilu 2024.
Mahkamah Konstitusi telah memutus Pemilu 2024 digelar dengan sistem proporsional terbuka. Artinya, para calon wakil rakyat yang akan bertarung di Pemilu 2024 perlu memikirkan cara merebut hati masyarakat.
Diketahui, hampir 53% pemilih di Pemilu 2024 nanti adalah generasi muda atau generasi Z. Kalangan generasi Z dinilai intelektual dan melek teknologi. Sehingga para calon wakil rakyat harus punya cara khusus untuk memikat mereka.
Salah satu metode yang dinilai efektif adalah turun langsung ke masyarakat. Namun, metode ini juga rentan akan praktik politik uang atau money politic.
Mayoritas generasi Z menolak politik uang. Menurut mereka, politik uang dapat membahayakan bahkan mencederai demokrasi Indonesia.
"Politik uang untuk menyuap suara rakyat itu ancaman bagi demokrasi negara," kata M Arfan.
"Pemilu seharusnya dijalankan dengan asas yang jujur dan transparan," tegas Eibram Siringo-ringo.
"Money politic dapat merusak mindset mahasiswa ataupun generasi Z," kata Zikri Auliana.