Lokasi penemuan jasad tanpa kepala yang diduga seorang PNS yang menjadi saksi korupsi di Semarang, Jawa Tengah diketahui jarang dilalui warga karena akses menuju lahan tersebut berlumpuh dan sulit untuk dilalui.
Kombes Pol Djuhandani mengatakan, bahwa dugaan pembunuhan dan mutilasi pada mayat tanpa kepala ini diperkuat dengan ditemukannya sebotol yang berisi bensin.
Mayat korban ditemukan pertama kali oleh seorang penggarap kebun yang melihat adanya bekas ilalang yang terbakar dan juga bau tidak sedap dari lokasi. Untuk mencari bukti tambahan, Ditreskrimum Polda Jateng menurunkan dua anjing pelacak.
Sebelumnya, sesosok mayat dengan kondisi tanpa kepala dan hangus terbakar ditemukan warga di sebuah lahan kosong di Jalan Tawangsari, Semarang, Jawa Tengah, Jumat (9/9/2022). Identitas mayat diduga identik dengan ciri-ciri seorang saksi kasus korupsi yang hilang dua pekan lalu.