Presiden Jokowi Resmi Buka BNI Investor Daily Summit 2024

8 October 2024 22:40

Presiden Joko Widodo (Jokowi) meresmikan pembukaan BNI Investor Daily Summit 2024 di Jakarta Convention Center (JCC) Senayan, Jakarta, Selasa pagi, 8 Oktober 2024. Dalam sambutannya, Presiden menekankan hilirisasi dan digitalisasi sebagai dua pilar utama dalam mendorong pertumbuhan ekonomi Indonesia di masa depan.

Presiden Jokowi hadir didampingi Menteri BUMN Erick Thohir, Menteri Keuangan Sri Mulyani, Menteri Investasi Rosan Roeslani, dan Menkominfo Budi Arie Setiadi. Dalam konteks hirisasasi, Presiden pamer keberhasilan Indonesia mengolah nikel dari bahan mentah menjadi produk jadi, seperti stainless steel dan baterai.

Jokowi juga mengeklaim keberhasilan pengembangan smelter tembaga yang dimiliki PT Amman dan PT Freeport Indonesia dengan nilai investasi puluhan triliun rupiah.
 

Baca juga: Jokowi Optimistis Prabowo Capai Target Pertumbuhanan Ekonomi 8%

Lebih jauh, ia menekankan pentingnya hilirisasi sektor padat karya, seperti pertanian, kelautan, dan pangan. Presiden mengingatkan Indonesia harus berani menempuh jalan sendiri dalam memanfaatkan sumber daya nasional.

"Kita harus optimis bahwa tantangan-tantangan karena perlambatan ekonomi global, perubahan iklim, tensi geopolitik yang semakin memanas, itu bisa kita selesaikan dan bisa kita hadapi. Dengan optimisme itu, angka-angka yang ingin capai itu betul-betul bisa di realisasikan, tanpa optimisme sulit," kata Jokowi.

Presiden Jokowi mengaku tak ingin Indonesia ikut tren dunia yang akan membawa masuk ke dalam kompetisi yang sulit. Indonesia dinilai harus fokus pada rencana dan strategi taktis sesuai dengan kompetensi sendiri.

Jangan lupa ikuti update berita lainnya dan follow  akun
Google News Metrotvnews.com
Viral!, 18 Kampus ternama memberikan beasiswa full sampai lulus untuk S1 dan S2 di Beasiswa OSC. Info lebih lengkap klik : osc.medcom.id
(Silvana Febriari)