Penjualan Atribut Pemilu di Pasar Senen Naik hingga 200%

9 January 2024 11:37

Memasuki masa pemilihan umum, partai politik membuat atribut untuk keperluan kampanye para capres, cawapres, hingga caleg. Pembuatan atribut pemilu membawa berkah bagi para penjual atribut pemilu, salah satunya yang berjualan di Pasar Senen.

Blok III Pasar Senen menjadi salah satu pasar yang menjual aneka atribut pemilu, mulai dari baju, topi, bendera, hingga pernak-pernik kampanye. Ada puluhan kios yang tersedia di sini menawarkan atribut dengan harga bervariasi.

Putra, salah satu penjual atribut pemilu di Pasar Senen mengaku, tahun 2023 dan 2024 membawa keberkahan tersendiri. Pasalnya, penjualan kiosnya meningkat pesat hingga 200 persen.

"Sekarang ramai sih, alhamdulillah. Pas mulai (pesananan) partai aja naik 2023 ke 2024. (kenaikan) ada 200 (persen) lebih," ujar Putra. 

Putra menyatakan, ragam atribut dan harga menjadi faktor krusial yang menentukan laku atau tidaknya penjualan di Pasar Senen. Ia mengaku, Pasar Senen tidak sepi pembeli dan kios-kios di sini hampir selalu ramai setiap harinya.

Hal serupa dinyatakan oleh Syamsir, pemilik kios di Pasar Senen. Ia mengaku pendapatan kiosnya meningkat hingga 70 persen di tahun politik. 

Syamsir pun menyatakan, persaingan usaha memang membuat beberapa kios di sini sepi pembeli, khususnya karena mereka menjual atribut dengan harga yang mahal.

Jangan lupa ikuti update berita lainnya dan follow  akun
Google News Metrotvnews.com
(Sofia Zakiah)