Surya Paloh Resmikan Gedung DPW NasDem Ternate

22 September 2022 14:32

Setelah memantapkan konsolidasi di Manado, Sulawesi Utara, Ketua Umum Partai Nasdem Surya Paloh menuju Maluku Utara untuk meresmikan Gedung Dewan Perwakilan Wilayah di Ternate. Kunjungan kerja ini juga merupakan upaya konsolidasi Partai NasDem ke berbagai daerah jelang Pemilu 2024.

Surya Paloh mengatakan, agar para kadernya bisa optimis dan juga menjaga komitmen dari para kadernya untuk mencapai kemenangan dengan tidak menghalalkan segala cara.

"Tidak ada kebanggaan sedikitpun kepada saya ketika suadara menghalalkan semua cara hanya untuk menempuh hasil akhir yang seperti itu, biar kita sedikit lebih kecil tapi mampu menjaga harga diri kita untuk berada di jalan yang benar," ujar Surya Paloh, Ternate, Kamis (22/9/2022).

Jangan lupa ikuti update berita lainnya dan follow  akun
Google News Metrotvnews.com
Viral!, 18 Kampus ternama memberikan beasiswa full sampai lulus untuk S1 dan S2 di Beasiswa OSC. Info lebih lengkap klik : osc.medcom.id
(Hajid Arrafi)