Waspada Virus Nipah, Ini Cara Pencegahannya

Putri Purnama Sari • 27 January 2026 13:15

Jakarta: Belakangan ini, kekhawatiran atas Virus Nipah meningkat di kawasan Asia Tenggara setelah terjadi laporan kasus di India, terutama di negara bagian West Bengal. Penyakit yang ditularkan oleh kelelawar buah ini menjadi ancaman karena belum adanya obat maupun vaksin khusus untuk mengobatinya.

Saat ini, Tailan dalam status risiko tinggi wabah Virus Nipah. Pemerintah Tailan bahkan memberlakukan pengawasan tambahan terhadap pengunjung dari India dan negara berisiko tinggi, termasuk penyaringan ketat di bandara.

Mengutip laporan dari Bangkok Post, virus ini mampu ditularkan dari kelelawar ke manusia melalui buah segar atau jus, terutama jus yang terbuat dari kurma segar. Penyakit ini lalu menular dari manusia ke manusia.

Oleh karena itu, penting bagi kita untuk mengetahui langkah pencegahan menjadi cara paling efektif untuk menekan risiko penularan virus mematikan ini.

Cara pencegahan Virus Nipah


Berikut beberapa cara pencegahan Virus Nipah yang perlu diketahui dan diterapkan, terutama bagi masyarakat yang tinggal atau bepergian ke wilayah terdampak:


1. Gunakan Alat Pelindung Saat Menangani Hewan


Selalu gunakan pakaian pelindung, masker, dan sarung tangan ketika menangani hewan yang sakit atau saat proses penyembelihan. Langkah ini penting untuk mencegah penularan virus dari hewan ke manusia.


2. Cuci Buah dengan Bersih Sebelum Dikonsumsi


Virus Nipah diketahui berasal dari hewan, terutama kelelawar buah. Pastikan semua buah yang akan dikonsumsi dicuci dengan air mengalir hingga bersih untuk menghindari kontaminasi virus.

 
3. Hindari Mengonsumsi Buah Bekas Gigitan Kelelawar


Jangan sekali-kali mengonsumsi buah yang terlihat rusak atau memiliki bekas gigitan kelelawar. Sebaiknya buah tersebut langsung dibuang demi menghindari risiko terinfeksi Virus Nipah.


4. Hindari Kontak Langsung dengan Orang Terinfeksi

Jika berada di wilayah yang terjangkit Virus Nipah, usahakan untuk menghindari kontak fisik langsung dengan orang yang terinfeksi atau diduga terinfeksi, karena virus ini juga dapat menular antar manusia.

Dengan belum tersedianya obat dan vaksin, kewaspadaan serta penerapan pola hidup bersih dan aman menjadi kunci utama dalam mencegah penyebaran Virus Nipah.

Jangan lupa ikuti update berita lainnya dan follow  akun
Google News Metrotvnews.com
(Wijokongko)