Layanan Penyeberangan Ketapang–Gilimanuk Kembali Normal dan Lancar

11 September 2025 14:03

Pascabanjir yang melanda Bali sejak Rabu, 10 September 2025, aktivitas di Pelabuhan Ketapang dan juga Gilimanuk terpantau normal dan lancar. Terpantau banyak penumpang dan kendaraan yang akan menyeberang dari Bali menuju ke Pulau Jawa, dan begitu pun sebaliknya. 

Di Pelabuhan Ketapang, Banyuwangi, terlihat aktivitas penumpang dan kendaraan yang hendak menyeberang. Aktivitas di Pelabuhan Ketapang, Banyuwangi, masih didominasi oleh kendaraan roda dua truk logistik, mobil travel, dan bus yang akan menyeberang ke Bali. 

Kondisi cuaca di Pelabuhan Ketapang tampak terang berawan. Meskipun Kabupaten Banyuwangi diguyur hujan dengan intensitas ringan hingga sedang selama dua hari. 
 

Baca: Posko Pengungsian Banjir Didirikan di Banjar Sedana Mertha Denpasar

Sementara sebaliknya di Pelabuhan Gilimanuk, Bali, terpantau dalam kondisi normal dan lancar. Pasa banjir yang terjadi kemarin, aktivitas Pelabuhan Gilimanuk dan Ketapang tidak terganggu. 

Meskipun tetap beroperasi, namun banjir yang terjadi beberapa titik di Bali, salah satunya di Kabupaten Jembrana, sempat mengganggu perjalanan masyarakat yang menuju ke pelabuhan, karena jalur menuju pelabuhan terendam oleh banjir. 

Namun berdasarkan pantauan terakhir, volume air berangsur menurun dan kondisi jalur menuju ke pelabuhan sudah kembali normal dan dapat dilalui kendaraan.

Jangan lupa ikuti update berita lainnya dan follow  akun
Google News Metrotvnews.com
Viral!, 18 Kampus ternama memberikan beasiswa full sampai lulus untuk S1 dan S2 di Beasiswa OSC. Info lebih lengkap klik : osc.medcom.id
(Anggie Meidyana)