Redam Kesedihan, Polres Gayo Lues Makan Bersama Pengungsi Banjir

31 December 2025 10:49

Sebulan pascabencana banjir dan longsor melanda, Polres Gayo Lues terus memberikan perhatian khusus dengan menyalurkan bantuan sembako secara rutin kepada para pengungsi. Bantuan tersebut terfokus di Posko Balai Latihan Kerja (BLK) di Kecamatan Blangkejeren, tempat warga Desa Agusen mengungsi karena seluruh hunian hingga sawah mereka rata dengan tanah.

Polres Gayo Lues juga menggelar kegiatan istimewa dengan menyembelih dua ekor kambing untuk makan bersama warga. Kegiatan ini sekaligus menjadi refleksi akhir tahun untuk menyemangati warga agar mereka tidak merasa sendiri dalam menghadapi kondisi yang tak terduga ini. Bantuan yang disiapkan tidak hanya sembako, tetapi juga pakaian untuk anak-anak, sarung, dan mukena untuk kebutuhan salat para orang tua.

Kapolres Gayo Lues AKBP Hyrowo, mengaku terkesan terhadap masyarakat Agusen yang tetap mencoba menjamu mereka meskipun tengah berduka akibat bencana.

"Kami melihat masyarakat Agusen di pengungsian ini butuh perhatian lebih karena mereka tidak sendiri, ada pemerintah. Kami duduk bersama, makan sama-sama dengan masyarakat yang terdampak bencana," ujar Kapolres AKBP Hyrowo, dikutip dari Selamat Pagi Indonesia Metro TV, Rabu, 31 Desember 2025.

Kepala Desa Agusen, Ramadan, menyampaikan sukacitanya terhadap bantuan yang tak pernah berhenti datang dari Polres Gayo Lues. Selain sembako, bantuan berupa baju baru hingga alat ibadah juga terus diberikan, membuat wajah warga Kampung Agusen menjadi lebih cerah.
 



Ramadan menjelaskan, makna dari kegiatan makan dua ekor kambing tersebut adalah kebersamaan yang tidak bisa dibeli, menunjukkan bahwa di balik musibah selalu ada hikmahnya. Ia berharap warga Agusen dapat segera menempati hunian sementara (huntara) yang akan diberikan oleh pemerintah.

"Atas kedatangan Bapak Kapolres ini, kami sangat senang, sehingga warga Kampung Agusen itu wajahnya agak cerah selalu. Kita tetap berusaha menghibur beliau, walaupun rumah saya sendiri hanyut, saya tetap berusaha untuk menghibur warga," ujar Kepala Desa Ramadan.

(Aulia Rahmani Hanifa)

Jangan lupa ikuti update berita lainnya dan follow  akun
Google News Metrotvnews.com
(Sofia Zakiah)