29 August 2025 17:51
Ratusan buruh di Jawa Tengah menggelar aksi unjuk rasa secara serentak. Mereka menolak sistem outsource hingga menuntut kenaikan upah, sejalan dengan aksi buruh yang juga berlangsung di Jakarta dan sejumlah daerah lainnya.
Aksi di Jawa Tengah digelar oleh Aliansi Buruh Jawa Tengah bersama dengan Konfederasi Serikat Pekerja Indonesia dan Partai Buruh di depan kantor gubernur pada Jumat 29 Agustus 2025. Mereka membawa enam isu nasional dan tuntutan khusus di Jawa Tengah.
"Hari ini kita memang menyuarakan aksi serentak di 38 provinsi dengan satu timeline yaitu Hostum. Hostum itu adalah Hapus Outsourcing, Tolak Upah Murah. Mengapa kami sebut Hostum ini menjadi penting? Karena itu menjadi salah satu
faktor fundamental," jelas perwakilan buruh, Aulia Hakim.
Baca: Hormati Aspirasi Buruh, Pemerintah Minta Demo Tidak Ganggu Fasilitas Umum |