25 December 2023 23:55
Jakarta: Calon presiden nomor urut satu Anies Baswedan menyebut dukungan dari Wakil Presiden ke-10 dan ke-12 Jusuf Kalla memberi dorongan yang luar biasa. Selain itu Anies juga menilai pengalaman yang dimiliki JK sangat penting dalam strategi pemenangan di Pilpres 2024.
"Beliau (JK) berpengalaman mengikuti pilpres, sehingga beliau berbagi pengalaman yang bisa menjadi bahan bagi Timnas (AMIN) untuk menyusun langkah-langkah ke depan agar bisa menghasilkan keberhasilan ikhtiar membawa perubahan," kata Anies saat mengunjungi kediaman Jusuf Kalla.