Sah! PSSI Tunjuk John Herdman Tangani Timnas Indonesia

PSSI resmi mengumumka John Herdman sebagai pelatih timnas Indonesia. Foto: Dok. PSSI.

Sah! PSSI Tunjuk John Herdman Tangani Timnas Indonesia

Dhika Kusuma Winata • 3 January 2026 15:28

Jakarta:  Teka-teki pelatih baru timnas Indonesia akhirnya terjawab. PSSI secara resmi mengumumkan John Herdman sebagai pelatih kepala timnas Garuda. 

Pengumuman tersebut disampaikan melalui laman resmi PSSI pada Sabtu, 3 Januari 2026. Perekrutan Herdman bakal menandai dimulainya fase baru dalam sepak bola Indonesia.

Melalui keterangan resminya, PSSI menyambut kehadiran pelatih asal Inggris itu dengan optimisme tinggi.

Herdman dinilai memiliki kapasitas dan pengalaman internasional yang mumpuni. Terutama dalam membangun tim nasional hingga mampu bersaing di level tertinggi dunia.

Rekam jejak Herdman dianggap menjadi faktor utama di balik penunjukan pelatih berusia 50 tahun itu. Dia dinilai punya pengalaman karena mampu mengantar tim nasional putra dan putri Kanada lolos ke putaran final Piala Dunia.

John Herdman. Foto: Instagram @garuda.futboll.

Bersama timnas putri Kanada, Herdman tampil di Piala Dunia 2007 dan 2011. Dia juga mencatatkan prestasi dengan membawa Kanada meraih dua medali perunggu Olimpiade secara beruntun pada Olimpiade London 2012 dan Rio de Janeiro 2016.

Kesuksesan tersebut berlanjut saat Herdman dipercaya menangani timnas putra Kanada. Di bawah kepemimpinannya, Kanada memastikan tiket ke Piala Dunia Qatar 2022.

Jangan lupa ikuti update berita lainnya dan follow  akun
Google News Metrotvnews.com
(Anggi Tondi)