Mahfud MD menggelar konferensi pers usai resmi mundur sebagai Menko Polhukam. Foto: Medcom.id/Kautsar Widya Prabowo.
Mahfud MD Resmi Melepaskan Jabatan Menko Polhukam
Kautsar Widya Prabowo • 1 February 2024 18:46
Jakarta: Menteri Koordinator Bidang Politik, Hukum dan Keamanan (Menko Polhukam) Mahfud MD telah menemui Presiden Joko Widodo (Jokowi) di Istana Merdeka, Jakarta Pusat, Kamis, 1 Februari 2024. Mahfud menyerahkan surat pengunduran dirinya dari kursi Menko Polhukam.
"Baru saja diterima bapak Presiden Joko Widodo yang ditemani Bapak Mensesneg Praktikno. Saya sampaikan surat kelanjutan tugas Menkopolhukam saya intinya saya ajukan permohonan berhenti," ujar Mahfud dalam konferensi pers di Kantor Presiden, di Kompleks Istana Kepresiden, Jakarta Pusat, Kamis, 1 Februari 2024.
Mahfud menyampaikan dalam surat tersebut terdapat beberapa hal. Salah satunya, Mahfud menyampaikan perhomonan maaf apabila melakukan kesalahan selama menjabat sebagai Menko Polhukam.
| Baca juga: Resmi! Mahfud MD Mundur dari Kabinet Jokowi |
Mahfud menyebut pertemuan dengan Presiden Jokowi dan Mensesneg Praktikno berjalan dengan keleluargaan. Suasana diselinggi gelak tawa.
Mahfud memang sudah berencana mundur dari Kabinet Indonesia Maju. Keputusan ini pun sudah disepakati oleh calon presiden nomor urut 3 Ganjar Pranowo beserta partai pengusung.