Jakarta Kembali Pulih! 225 Rute TransJakarta Beroperasi Normal Usai Diterjang Banjir

Ilustrasi TransJakarta. MI

Jakarta Kembali Pulih! 225 Rute TransJakarta Beroperasi Normal Usai Diterjang Banjir

Farhan Zhuhri • 25 January 2026 14:50

Jakarta: Layanan transportasi umum di Jakarta kembali pulih usai diterjang banjir beberapa waktu lalu. Seluruh bus Transportasi Jakarta (TransJakarta) sudah beroperasi normal pada Minggu, 25 Januari 2026.

"Kami informasikan seluruh layanan Transjakarta beroperasi Normal. Sebanyak 225 rute siap melayani pelanggan dengan lancar di seluruh wilayah operasional," ujar Kepala Departemen Humas dan CSR PT TransJakarta, Ayu Wardhani, dalam keterangannya, Minggu, 25 Januari 2026.

Sebanyak 225 rute ini sebelumnya terkena pengalihan arus rute akibat banjir yang melanda sejumlah titik di seluruh Jakarta. Pada Sabtu, 24 Januari 2026, PT TransJakarta menyesuaikan rute pelayanan mereka imbas sejumlah jalan yang tergenang.
 

Baca Juga: 

Pramono Sebut Banjir Jakarta Sebagian Besar Surut, TransJakarta Kembali Normal

 

Berikut merupakan rute TransJakarta yang sempat disesuaikan pada Sabtu kemarin:


Pengalihan Rute:
  • ?Koridor 3 (Kalideres - Monas), Rute 3F (Kalideres - GBK), & Rute 2A (Pulo Gadung - Rawa Buaya) karena ada genangan air di sekitar Halte Pulo Nangka.
  • Tidak melayani Halte Jembatan Gantung s/d Halte Pulo Nangka (kedua arah).
  • Rute 3E (Puri Kembangan - Centraland Cengkareng) Karena genangan air di sekitar Pasar Pisang s/d Puri Kembangan.
  • Arah Puri Kembangan tidak melayani bus stop Pasar Pisang-Puri Kembangan; arah sebaliknya tidak melayani bus stop Puri Kembangan-Al Wahab.
  • Koridor 4, 4D, 6M, dan B25 Karena ada pekerjaan perbaikan jalan di sekitar Halte Manggarai.
  • Arah Galunggung tidak melayani Halte Manggarai, arah sebaliknya normal.
  • Mikrotrans JAK 102 Blok M-Lebak Bulus karena ada pembangunan sistem tata air di Jl. H. Nawi.
  • Mikrotrans JAK 08 & JAK 09 karena penutupan jalan di sekitar Jalan Belawan.
  • Arah Bendungan Hilir/Karet tidak melayani bus stop Badan Penghubung Sulawesi Selatan 1.

Perpendekan Rute:
  • Mikrotrans JAK 80 Rawa Kompeni-Rawa Buaya karena ada genangan air di sekitar Jalan Sumur Bor. Rute menjadi Rawa Kompeni - Pasar Pisang. Tidak melayani bus stop Pool Blue Bird Puri 2-Gg Timbul Jaya (kedua arah).

Penghentian Layanan Sementara
  • Rute 3C Rusun Kapuk Muara-Penjaringan karena ada genangan air di sekitar Jalan SMPN 122 Kapuk Muara.
  • Mikrotrans JAK 50 Kalideres-Puri Kembangan karena ada genangan air di Jalan Bojong Indah dan Pasar Laris.

Jangan lupa ikuti update berita lainnya dan follow  akun
Google News Metrotvnews.com
(Achmad Zulfikar Fazli)