BPBD Jakarta Sebut Seluruh Banjir Sudah Surut

Ilustrasi banjir di kawasan Pluit. Metrotvnews.com/Yurike

BPBD Jakarta Sebut Seluruh Banjir Sudah Surut

Achmad Zulfikar Fazli • 19 January 2026 09:18

Jakarta: Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) DKI Jakarta memastikan banjir yang sempat terjadi pada beberapa wilayah di Ibu Kota itu telah surut. Banjir sempat menggenangi 48 RT dan 29 ruas jalan pada Minggu, 18 Januari 2026.

"Kami mencatat hingga Senin (19 Januari 2026) pukul 07.00 WIB, seluruh genangan di DKI Jakarta sudah surut," kata Kepala Pusat Data dan Informasi Kebencanaan BPBD Provinsi DKI Jakarta Mohamad Yohan di Jakarta, dilansir dari Antara, Senin, 19 Januari 2026.

Yohan menjelaskan, banjir di terjadi akibat hujan deras yang melanda wilayah DKI Jakarta dan sekitarnya pada Minggu, 18 Januari 2026.


Ilustrasi banjir di Cengkareng. Branda Antara
 

Baca Juga: 

Kabar Baik, Genangan di 11 Ruas Jalan Jakut Disebut Sudah Surut


Dia menambahkan penanganan banjir dilakukan bersama-sama oleh organisasi perangkat daerah (OPD) terkait seperti BPBD, Dinas SDA, Dinas Gulkarmat, Dinas Bina Marga, Dinas Lingkungan Hidup, Satpol PP dan PPSU Kelurahan yang telah mengerahkan personelnya.

Pihaknya juga menyiapkan peralatan pendukung seperti pompa portabel dalam menyedot genangan dan memastikan tali-tali air berfungsi dengan baik juga dilakukan.

"Peran dari unsur masyarakat juga dilibatkan dalam upaya ini seperti RT/RW, FKDM, dan tokoh masyarakat lainnya," ujar dia.

Jangan lupa ikuti update berita lainnya dan follow  akun
Google News Metrotvnews.com