Presiden AS Donald Trump dan Ketua The Fed Jerome Powell. Foto: Xinhua/Yin Bogu.
Eko Nordiansyah • 19 November 2025 08:30
Washington: Presiden Amerika Serikat (AS) Donald Trump mengatakan ia telah mengidentifikasi pilihannya untuk ketua The Fed berikutnya. Ia sekaligus mengungkapkan rasa frustrasinya karena tidak dapat segera mencopot ketua saat ini, Jerome Powell.
"Saya rasa saya sudah tahu pilihan saya. Saya ingin sekali menyingkirkan orang yang saat ini menjabat, tetapi orang-orang menghalangi saya," kata Trump kepada wartawan di Ruang Oval dikutip dari Investing.com, Rabu, 19 November 2025.
Menteri Keuangan Scott Bessent, yang memimpin proses pencarian, telah mempersempit kandidat menjadi Gubernur Fed Christopher Waller dan Michelle Bowman, mantan Gubernur Fed Kevin Warsh, Direktur Dewan Ekonomi Nasional Gedung Putih Kevin Hassett, dan eksekutif BlackRock Inc. Rick Rieder.
"Kami memiliki beberapa nama yang mengejutkan dan kami memiliki beberapa nama standar yang dibicarakan semua orang. Dan kami mungkin akan menggunakan cara standar. Senang rasanya sesekali bersikap politis yang benar," kata Trump.
.jpg)
(Gedung The Fed. Xinhua/Liu Jie)
Bessent berencana untuk memberikan rekomendasi resmi kepada Trump setelah liburan Thanksgiving, akhir November ini. Presiden telah secara terbuka memuji berbagai kandidat tetapi belum menunjukkan preferensi yang jelas untuk individu tertentu.
Pilihan Trump akan menggantikan Powell, yang telah berulang kali dikritik presiden karena terlalu lambat menurunkan suku bunga. Masa jabatan Powell sebagai ketua berakhir pada Mei, meskipun masa jabatannya sebagai gubernur Fed berlanjut hingga 2028.
Presiden menegaskan kembali minatnya agar Bessent mengambil posisi di Fed, tetapi mencatat Menteri Keuangan lebih suka tetap pada perannya saat ini.