Heru Budi Ungkap Bakal Balik Lagi jadi Kasetpres

Heru Budi Hartono. Medcom.id/Kautsar

Heru Budi Ungkap Bakal Balik Lagi jadi Kasetpres

Kautsar Widya Prabowo • 10 October 2024 17:19

Jakarta: Kepala Sekretariat Presiden (Kasetpres) Heru Budi Hartono mengungkap nasibnya di pemerintahan Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka. Heru memberikan sinyal akan kembali menjadi Kasetpres.

"Ya insyaAllah (akan jadi Kasetpres)," ujar Heru di Kompleks Istana Kepresidenan, Jakarta Pusat, Kamis, 10 Oktober 2024.

Heru juga sempat merespon ihwal namanya tidak lagi diajukan DPRD DKI sebagai Penjabat (Pj) Gubernur DKI Jakarta. Ia menilai sebagai keputusan yang bagus.

"Alhamdulillah, keputusan yang bagus dari DPRD," tuturnya.

Baca: 

Heru mengaku tak masalah jika tidak lagi menduduki kursi pj gubernur DKI Jakarta. Ia akan fokus menyelesaikan pekerjaan sebagai kasetpres.

"Misalnya 17 Oktober (saya ga kepilih), saya kembali 100 persen menyelesaikan tugas-tugas sebagai kepala sekretariat presiden," tandasnya.

Jangan lupa ikuti update berita lainnya dan follow  akun
Google News Metrotvnews.com
Viral!, 18 Kampus ternama memberikan beasiswa full sampai lulus untuk S1 dan S2 di Beasiswa OSC. Info lebih lengkap klik : osc.medcom.id
(Lukman Diah Sari)