Ilustrasi. Foto: Dok MI
Insi Nantika Jelita • 31 August 2025 11:05
Jakarta: PT Transportasi Jakarta (Transjakarta) mengungkapkan sebanyak tujuh halte Transjakarta dibakar pihak tidak bertanggung jawab. Teranyar, Halte Bundaran Senayan dan Pemuda Pramuka dibakar.
Sebelumnya, lima halte juga menjadi korban. Yakni, Halte Polda Metro Jaya, Halte Senen Toyota Rangga, Halte Sentral Senen, Halte Senayan BDKI dan Halte Gerbang Pemuda
"Hingga Sabtu pagi ada tujuh halte yang dibakar oleh oknum tidak bertanggung jawab," ujar Kepala Departemen Humas dan CSR Transjakarta Ayu Wardhani dalam keterangan resmi, dikutip Minggu, 31 Agustus 2025.
Baca juga:
1.030 Perjalanan KRL Berjalan Normal |