70% Orang Indonesia Masih Tidak Peduli Masalah Sampah

Ilustrasi sampah. Medcom.id

70% Orang Indonesia Masih Tidak Peduli Masalah Sampah

Atalya Puspa • 4 October 2024 16:23

Jakarta: Masalah sampah di Indonesia terdiri dari beberapa persoalan, mulai dari persoalan struktural, persoalan kelembagaan, dan persoalan sosial kultural terkait kesadaran masyarakat. Berdasarkan data Badan Pusat Statistik (BPS), lebih dari 70 persen orang Indonesia belum peduli pada masalah sampah.   

"Data BPS menunjukkan lebih dari 70 persen orang Indonesia ternyata tidak peduli sampah. Ini sangat elementer. Tapi inilah potret kebanyakan orang Indonesia itu tidak peduli sampah," kata Pengendali Dampak Lingkungan Ahli Madya Direktorat Penanganan Sampah Dirjen PSLB3 Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan Edward Nixon Pakpahan, Jumat, 4 Oktober 2024. 

Padahal, menurut dia, peran masyarakat sangat penting untuk pengendalian sampah. Selain itu, kesiapan fasilitas dan kapasitas menjadi salah satu kunci utama dalam penanganan sampah.

Dalam hal ini, berdasarkan UU Nomor 18 Tahun 2008 tentang Pengelolaan Sampah, menyebutkan otoritas atau tanggung jawab penanganan sampah ada di daerah. Kenyataannya, ada persoalan mendasar, daerah itu tidak punya anggaran," ujar dia.
 

Baca Juga: 

Ancaman Lautan Sampah Kembali Menghantui Wilayah Bandung Raya


Menurut Edward, butuh kolaborasi semua pihak untuk mengatasi masalah sampah di Indonesia yang semakin kompleks. Pemerintah juga telah menetapkan target pada 2030 tidak ada TPA baru.  

"Artinya kalau tidak ada landfield, kita harus perkuat opsi lain. Opsi lain itu pasti adalah sifatnya teknologi. Makanya kalau mau menuju by 2050, maka kita harus shifting, berubah dari tadi konsep masuk landfield menuju pengolahan atau pemanfaatan sampah tanpa emisi, daur ulang. Ini sebenernya adalah konsep yang harus kita capai kalau kita mau bicara bagaimana persampahan itu berkontribusi terhadap pengurangan emisi karbon," ujar dia.

Jangan lupa ikuti update berita lainnya dan follow  akun
Google News Metrotvnews.com
Viral!, 18 Kampus ternama memberikan beasiswa full sampai lulus untuk S1 dan S2 di Beasiswa OSC. Info lebih lengkap klik : osc.medcom.id
(Achmad Zulfikar Fazli)