Presiden Prabowo Subianto dalam kegiatan penyerahan hasil eksekusi perkara tindak pidana korupsi CPO dan penertiban hutan di Kejagung. Foto: BPMI Setpres.
82,4 Persen Publik Puas pada Kepemimpinan Presiden Prabowo
Al Abrar • 29 December 2025 15:50
Jakarta: Hasil survei Indonesia Survey Center (ISC) menunjukkan tingkat kepuasan publik terhadap kepemimpinan Presiden Prabowo Subianto masih berada di level tinggi. Sebanyak 82,4 persen responden menyatakan puas terhadap kinerja Presiden, setidaknya dalam kurun tiga bulan terakhir.
Peneliti ISC Mochammad Thoha mengatakan, tingkat kepuasan di atas 80 persen mencerminkan tingginya kepercayaan publik terhadap pemerintah. Menurutnya, capaian tersebut tidak hanya dipengaruhi program kerja dan kepemimpinan Presiden, tetapi juga kinerja para pembantu presiden.
“Selain faktor leadership dan program kerja, kepuasan publik juga ditopang oleh kinerja para menteri dan wakil menteri,” ujar Thoha dalam paparan hasil survei.
Dari sisi harapan masyarakat ke depan, survei mencatat 23,8 persen responden berharap adanya perbaikan ekonomi, disusul 16,5 persen perbaikan di bidang pendidikan, dan 15,9 persen berharap tersedianya lapangan kerja.
Survei ini juga memotret tingkat kepercayaan publik terhadap lembaga negara. Presiden menempati posisi teratas dengan 87,3 persen, disusul TNI, Kejaksaan Agung, Polri, KPK, DPR RI, Partai Politik, DPD RI, KPU, dan Mahkamah Konstitusi di posisi terakhir.
Selain itu, ISC mengukur kepuasan publik terhadap kinerja menteri dan wakil menteri sebagai ujung tombak pelaksanaan visi dan misi pemerintah.
Di jajaran menteri, Menteri Keuangan Purbaya Yudi menempati peringkat pertama dengan tingkat kepuasan 88,2 persen, disusul Menteri Pendidikan Dasar dan Menengah Abdul Mu’ti (86,4 persen) dan Menko Infrastruktur Agus Harimurti Yudhoyono (83,3 persen).
Peringkat berikutnya ditempati Menteri Luar Negeri Sugiono, Menteri Desa dan PDT Yandri Susanto, Menteri Agama, Mensesneg Prasetyo Hadi, Menteri Pertanian Amran Sulaiman, Menteri Tenaga Kerja Yassierli, serta Menteri Koperasi Ferry Juliantoro.
Sementara di jajaran wakil menteri, posisi teratas diraih Wakil Menteri Keuangan Thomas Djiwandono dengan tingkat kepuasan 84,6 persen, diikuti Wamen Komunikasi dan Digital Angga Raka Prabowo (82,1 persen) dan Wamen HAM Mugiyanto (80,8 persen).
Posisi selanjutnya ditempati Wamen Luar Negeri Anis Matta, Wamen Dalam Negeri Bima Arya, Wamen Haji dan Umrah Dahnil Anzar Simanjuntak, Wamen Dukbangga Isyana Bagoes Oka, Wamensos Agus Jabo, Wamen Lingkungan Hidup Diaz Hendro Priyono, dan Wamen PKP Fahri Hamzah.
Terpisah, analis politik Arif Nurul Imam menilai hasil survei ini dapat menjadi gambaran kinerja pemerintahan Prabowo selama lebih dari satu tahun terakhir.
“Meski masih terdapat kekurangan, tingkat kepuasan publik yang tinggi menunjukkan pemerintah harus terus bekerja lebih serius melayani masyarakat,” ujar Arif.
Ia mengingatkan pemerintah agar tidak berpuas diri. Menurutnya, persepsi dan kepercayaan publik dapat berubah cepat jika kebijakan hanya bersifat gimmick politik dan tidak menyentuh persoalan secara tuntas.
“Saya kira survei ini bisa menjadi salah satu referensi dalam menilai kinerja pemerintah ke depan,” ujarnya.
Survei ISC dilakukan secara tatap muka pada Selasa, 19 November hingga Senin, 8 Desember 2025, di 34 provinsi dengan melibatkan 1.200 responden. Metode yang digunakan adalah probability sampling dengan margin of error 2,88 persen pada tingkat kepercayaan 95 persen.