Ilustrasi angpao Imlek, salah satu ide bisnis saat Imlek. Foto: millionbloom.com
Simak Deretan Bisnis Paling Cuan saat Perayaan Imlek
Husen Miftahudin • 22 January 2026 18:30
Jakarta: Menjelang perayaan Tahun Baru Imlek, permintaan pasar terhadap berbagai produk dan jasa biasanya mengalami peningkatan. Momentum ini dapat dimanfaatkan sebagai peluang usaha yang menjanjikan, terutama bagi pelaku bisnis yang pintar melihat tren musiman.
Berdasarkan Surat Keputusan Bersama (SKB) 3 Menteri tentang Hari Libur Nasional dan Cuti Bersama, Tahun Baru Imlek 2577 Kongzili ditetapkan jatuh pada Selasa, 17 Februari 2026. Tanggal ini menandai pergantian tahun dalam kalender Tionghoa dan dirayakan secara luas oleh masyarakat Tionghoa melalui berbagai tradisi serta ritual khas.
Biasanya, dalam rangkaian tradisi Imlek, masyarakat Tionghoa membutuhkan berbagai perlengkapan ritual. Hal ini dapat dimanfaatkan oleh para pelaku usaha sebagai peluang untuk menghadirkan bisnis yang sesuai dengan kebutuhan masyarakat, terutama menjelang perayaan tersebut.
Ide bisnis laris manis saat Imlek 2026
Berikut beberapa bisnis yang dicari ketika perayaan Tahun Baru Imlek, dilansir dari Jubelio Blog:
1. Hampers dan parsel Imlek
Paket hadiah diyakini sebagai simbol keberuntungan dan kemakmuran, sehingga barang ini sering dicari pembeli sebagai hadiah untuk keluarga hingga karyawan. Isinya biasanya bervariasi, mulai dari makanan khas hingga produk kesehatan.2. Kue dan makanan khas Imlek
Produk makanan khas Imlek yang banyak diincar meliputi kue keranjang, nastar, dan manisan. Produk ini biasanya wajib ada di rumah sebagai sajian tamu maupun isi hampers.3. Dekorasi dan perlengkapan Imlek
Perayaan Imlek identik dengan banyaknya hiasan di berbagai tempat, seperti lampion, hiasan dinding, stiker hingga ornamen lainnya. Hiasan ini memberikan kesan kuat terhadap perayaan Imlek yang berlangsung.4. Angpao dan stationery edisi Imlek
Perayaan Imlek umumnya diwarnai dengan pemberian angpao dari lintas usia yang diyakini sebagai simbol doa dan keberuntungan. Sehingga amplop merah dan kartu ucapan bertema Imlek akan yang selalu dibutuhkan saat tradisi pemberian rezeki ini.5. Fashion dan aksesori bertema Imlek
Busana bernuansa merah/emas dan aksesori lain juga kerap dicari karena biasanya dipakai saat berkumpul keluarga atau acara Imlek.| Baca juga: Mulai Rp1,4 Juta, Ini Penampakan Emas Antam Edisi Imlek 2026 |

(Ilustrasi hampers Imlek. Foto: floristindonesia.florist)