Mudik Gratis Jatim 2025, Sediakan Puluhan Ribu Kursi Jalur Darat dan Laut

Ilustrasi mudik. Foto: Dok/Medcom.id

Mudik Gratis Jatim 2025, Sediakan Puluhan Ribu Kursi Jalur Darat dan Laut

Amaluddin • 12 March 2025 15:51

Surabaya: Pemerintah Provinsi (Pemprov) Jawa Timur menyelenggarakan program Mudik Gratis Lebaran 1446 H untuk membantu masyarakat pulang kampung dengan aman dan nyaman. Program ini tidak hanya bertujuan meringankan beban biaya transportasi, tetapi juga mengurangi kepadatan lalu lintas dan risiko kecelakaan selama arus mudik dan balik.

Gubernur Jawa Timur, Khofifah Indar Parawansa, menegaskan program ini merupakan bentuk kepedulian Pemprov Jatim bagi masyarakat, terutama mereka yang memiliki keterbatasan ekonomi.

"Kami ingin memastikan masyarakat bisa mudik dengan aman, nyaman, dan bahagia tanpa terbebani biaya transportasi. Selain itu, program ini juga mengurangi risiko kecelakaan akibat tingginya penggunaan kendaraan pribadi," kata Khofifah, Rabu, 12 Maret 2025.
 

Baca: Pemkab Jepara Sediakan Mudik Gratis, Prioritas Pekerja Informal
 
Mudik gratis ini akan diberangkatkan dalam dua gelombang dengan rute berbeda. Pada gelombang pertama akan digelar pada 28 Maret 2025, melayani rute Jakarta ke berbagai wilayah di Jawa Timur, dengan kuota 4.800 kursi dan pendaftaran melalui Pawarta Jatim di Jakarta sejak 8 Maret 2025. Hingga 11 Maret, tersisa 80 kursi dari total kuota.

Adapun rute yang tersedia antara lain, Jakarta–Pamekasan–Sumenep (9 bus), Jakarta–Bojonegoro–Tuban–Lamongan–Gresik (10 bus), Jakarta–Pacitan (7 bus), Jakarta–Nganjuk–Jombang (7 bus), Jakarta–Maospati–Madiun–Ponorogo (22 bus), Jakarta–Kediri–Tulungagung (3 bus), Jakarta–Mojokerto–Surabaya–Malang (6 bus), dan Jakarta–Lumajang–Jember–Banyuwangi (6 bus)

"Selain mudik dari Jakarta, Pemprov Jatim juga menyiapkan 2.000 kursi untuk arus balik dari Jatim ke Jakarta," ungkapnya.

Untuk gelombang kedua akan digelar pada 29 Maret 2025, melayani rute Surabaya ke berbagai daerah di Jawa Timur, dengan total 100 armada bus dan 4.000 kursi. Rute yang tersedia antara lain Surabaya–Madiun (8 bus), Surabaya–Magetan (12 bus), Surabaya–Ponorogo (17 bus), Surabaya–Nganjuk (via arteri) (3 bus), Surabaya–Tulungagung (3 bus), Surabaya–Blitar (via Pare) (1 bus), Surabaya–Trenggalek (8 bus), Surabaya–Pacitan (15 bus), dan Surabaya–Banyuwangi (via Situbondo) (4 bus).

"Hingga saat ini pendaftaran online telah penuh, sementara 2.280 kursi untuk pendaftaran offline masih tersedia dan akan dibuka mulai 16 Maret 2025," jelasnya.

Selain menyediakan bus gratis, Pemprov Jatim juga memfasilitasi angkutan gratis bagi sepeda motor pemudik dengan kuota 400 unit R2. Langkah ini diharapkan dapat mengurangi penggunaan sepeda motor untuk perjalanan jarak jauh yang berisiko tinggi.

"Untuk mudik gratis jalur laut disediakan 3.500 kursi," ungkapnya.

Tak hanya melalui jalur darat, Pemprov Jatim juga menyediakan mudik gratis via angkutan laut dengan rute Pelabuhan Jangkar Situbondo–Pulau Raas–Pulau Sapudi, Madura. Kata Khofifah, program ini memiliki kapasitas 3.500 kursi penumpang dan 2.100 unit sepeda motor (R2), dengan 14 trip (7 kali pulang-pergi). Pendaftaran akan dibuka secara online dan offline mulai 17 Maret 2025, dengan kuota yang masih tersedia.

Selain mudik gratis, Pemprov Jatim juga menyediakan program balik gratis setelah Lebaran. Dengan layanan ini, masyarakat tidak perlu khawatir tentang biaya transportasi untuk kembali ke kota asal setelah Hari Raya Idulfitri.

Gubernur Khofifah berharap program ini dapat berjalan lancar dan memberikan manfaat besar bagi masyarakat. "Mari kita manfaatkan program ini dengan baik. Semoga perjalanan mudik tahun ini berjalan lancar, dan semua pemudik dapat merayakan Lebaran bersama keluarga dengan aman dan bahagia," ujarnya.

Jangan lupa ikuti update berita lainnya dan follow  akun
Google News Metrotvnews.com
Viral!, 18 Kampus ternama memberikan beasiswa full sampai lulus untuk S1 dan S2 di Beasiswa OSC. Info lebih lengkap klik : osc.medcom.id
(Deny Irwanto)