Kemendes PDT Gandeng Asprindo Genjot Ekonomi Daerah

Kemendes PDT menjalin kerja sama pembangunan desa dengan Asprindo. Foto: Dok istimewa

Kemendes PDT Gandeng Asprindo Genjot Ekonomi Daerah

Eko Nordiansyah • 19 September 2025 18:23

Jakarta: Kementerian Desa dan Pembangunan Daerah Tertinggal (Kemendes PDT) menjalin kerja sama pembangunan desa dengan Asosiasi Pengusaha Bumiputera Indonesia (Asprindo). Sinergi pemerintahan dan pelaku usaha domestik diyakini akan membuka potensi daerah untuk mandiri.

"Dampaknya, diharapkan wilayah yang dijadikan lokasi kerjasama akan terjadi akselerasi pengembangan usaha dan peningkatan ekonomi bagi masyarakat wilayah tersebut," kata Kepala Badan Pengembangan dan Informasi Desa dan Daerah Tertinggal Kemendes PDT Mulyadin Malik dalam keterangan tertulisnya, Jumat, 19 September 2025.

Kemendes PDT selalu membuka peluang kerja sama untuk mendukung tugas dan fungsi pembangunan dan pemberdayaan masyarakat desa. Sementara, Asprindo juga mempunyai visi dan misi yang sejalan dengan kemendes untuk mendukung asta cita presiden dalam pembangunan desa.

"Karena keterbatasan sumber daya pemerintah untuk mengintervensi 75.266 desa di Indonesia. Swasta juga biasanya lebih cepat beradaptasi dengan teknologi dan mempunyai inovasi. Melibatkan swasta juga membuka alih teknologi dan peningkatan keterampilan," ungkapnya.

Baca Juga :

 

Program MBG Menggerakkan Perputaran Uang di Tingkat Lokal


(Ilustrasi. Foto: Dok Metrotvnews.com)

Mulyadin berharap sinergi antara Kemendes PDT dengan Asprindo dapat memunculkan inovasi pembangunan dan pemberdayaan masyarakat desa. Pemerintah juga mendorong kerja sama ini bisa menjadi model yang dapat direplikasi demi mendorong pertumbuhan ekonomi di desa.

Adapun tahapan kerja sama Kemendes PDT dan Asprindo dimulai dari penandatangan MoU, yang kemudian ditindaklanjuti dengan penandatanganan PKS. Setelah itu, merencanakan aksi bersama yang dituangkan dalam dokumen Rencana Kerja Tindak Lanjut selama tiga tahun

"Kami akan melakukan koordinasi dalam rangka mendukung pencapaian kerja sama, menyediakan data dan informasi terkait kebutuhan pemetaan, dan pengkajian potensi unggulan desa untuk mendukung digitalisasi data desa dan pembangunan daerah tertinggal," ujar dia.

Jadi penopang perekonomian nasional

Ketua Umum Asprindo Jose Rizal berharap, kerja sama dengan Kemendes PDT bisa meningkatkan pergerakan ekonomi di daerah. Tujuannya adalah untuk memandirikan pengusaha lokal, mensejahterakan masyarakat daerah, dan akhirnya menjadi penopang bagi perekonomian nasional.

"Sinergi pemerintah dengan pengusaha kecil harus didorong dan ditingkatkan. Karena seperti kita tahu, UMKM dan pengusaha kecil merupakan pilar penting pada perekonomian negara kita. Dan dengan mendorong perekonomian daerah, maka akan menciptakan berbagai peluang di daerah," kata Jose.

Sinergi ini, lanjutnya, tak hanya membuka lapangan kerja di daerah tapi juga membangun sistem industri dari hulu ke hilir dengan ditopang manajemen yang baik dan digitalisasi. Jika Kampung Industri bisa berkembang di banyak titik di Indonesia, ia meyakini perekonomian daerah akan bertumbuh.

"Dan jika perekonomian daerah bertumbuh, maka putra daerah tak perlu lagi datang ke perkotaan untuk menuai pendapatan. Daerah terbangun, masyarakat sejahtera, pembangunan merata, dan perkotaan tak lagi dibebani oleh pendatang dari daerah," pungkas Jose.

Jangan lupa ikuti update berita lainnya dan follow  akun
Google News Metrotvnews.com
Viral!, 18 Kampus ternama memberikan beasiswa full sampai lulus untuk S1 dan S2 di Beasiswa OSC. Info lebih lengkap klik : osc.medcom.id
(Eko Nordiansyah)