Ilustrasi. Foto: Freepik.
Harga Minyak Dunia Turun
Eko Nordiansyah • 14 March 2025 08:28
Houston: Harga minyak dunia turun pada Kamis, 13 Maret 2025. Penurunan harga dipicu kekhawatiran pasokan berlebih.
Mengutip, Investing.com, Jumat, 14 Maret 2025 harga minyak West Texas Intermediate (WTI) untuk pengiriman April 2025 turun USD1,13, atau sekitar 1,7 persen, menjadi USD66,55 per barel di New York Mercantile Exchange.
Harga minyak mentah Brent untuk pengiriman Mei 2025 merosot USD1,07, atau sekitar 1,5 persen, menjadi USD69,88 per barel di London ICE Futures Exchange.
Baca juga:
Penetapan Tarif AS Bikin Harga Minyak Mentah RI Anjlok |

(Ilustrasi. Foto: Freepik)
Kekhawatiran pasokan berlebih
Laporan yang dirilis International Energy Agency pada Kamis menunjukkan pasokan minyak mentah global dapat melampaui permintaan sekitar 600 ribu barel per hari tahun ini.Permintaan minyak global diperkirakan hanya meningkat 1,03 juta barel per hari, lebih rendah 70 ribu barel per hari dari perkiraan bulan lalu.
Selain kekhawatiran pasokan berlebih, harga minyak dunia juga terpengaruh rencana Presiden Amerika Serikat Donald Trump untuk mengenakan tarif 200 persen terhadap wine, cognac, dan impor alkohol dari Eropa lainnya.
Jangan lupa ikuti update berita lainnya dan follow akun Google News Metrotvnews.com