Putri Purnama Sari • 21 November 2025 08:00
Jakarta: Tanggal 21 November bukan hanya sekadar tanggal biasa. Di berbagai belahan dunia, ada beberapa perayaan internasional penting yang diperingati setiap tahunnya.
Beberapa peringatan penting tersebut mencerminkan kepedulian terhadap lingkungan, komunikasi, media, hingga kehidupan maritim. Berikut adalah daftar hari-hari besar yang jatuh pada 21 November.
Daftar Peringatan 21 November
1. Hari Pohon Sedunia (World Tree Day)
Setiap 21 November diperingati sebagai
Hari Pohon Sedunia, momen untuk meningkatkan kesadaran masyarakat akan pentingnya pohon bagi
lingkungan.
Dilansir dari
Britannica, peringatan ini bermula dari usulan Julius Sterling Morton dan istrinya, Caroline Joy French. Di tahun 1854, mereka pindah ke Nebraska wilayah yang kala itu hampir tidak memiliki pepohonan.
Lingkungan tandus tersebut mendorong Morton mengajak masyarakat untuk mulai menanam pohon sebagai upaya memperindah kawasan dan melestarikan alam. Manfaat pohon sendiri sangat besar yakni menghasilkan oksigen, mencegah erosi tanah, dan menjaga keanekaragaman hayati.
2. Hari Halo Sedunia (World Hello Day)
Hari Halo Sedunia atau
World Hello Day juga diperingati pada tanggal ini. Konsepnya sederhana tetapi bermakna. Cukup dengan menyapa minimal 10 orang dengan kata “halo” sebagai simbol pentingnya komunikasi untuk menjaga perdamaian.
Sejarahnya bermula pada tahun 1973 oleh Brian dan Michael McCormack sebagai respons terhadap konflik Arab-Israel (Perang Yom Kippur), dengan tujuan mendorong para pemimpin menyelesaikan konflik lewat dialog, bukan kekerasan.
Lebih dari 180 negara ikut merayakan hari ini sebagai bentuk kampanye sederhana untuk menjaga perdamaian melalui komunikasi.
3. Hari Televisi Sedunia (World Television Day)
PBB menetapkan 21 November sebagai Hari Televisi Sedunia pada tahun 1996, untuk menghargai peran televisi sebagai media informasi sekaligus hiburan yang mampu membentuk opini publik.
Televisi dianggap sebagai “duta global” dalam menyampaikan isu sosial, politik, dan budaya, sehingga memiliki dampak besar pada pengambilan keputusan masyarakat.
4. Hari Perikanan Sedunia (World Fisheries Day)
Menurut beberapa sumber, 21 November juga menjadi momen Hari Perikanan Sedunia, yang menyoroti pentingnya menjaga ekosistem laut demi keberlanjutan sumber daya perikanan dunia dan kesejahteraan komunitas nelayan kecil.