Ketua Umum Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Partai Hanura, Oesman Sapta (OSO). Dok. Istimewa
Resmikan Markas Baru Hanura, OSO Harap Struktural Kepartaian Makin Jalan
Achmad Zulfikar Fazli • 8 January 2026 18:58
Jakarta: Ketua Umum Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Partai Hanura, Oesman Sapta (OSO) meresmikan kantor baru DPP Hanura di Jalan Proklamasi Nomor 81, Jakarta Pusat, Kamis, 8 Januari 2026. Peresmian ini sekaligus memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) ke-19 Hanura.
OSO berharap gedung baru ini dapat menjadi tempat bekerja untuk merencanakan rencana-rencana jangka pendek maupun jangka panjang partainya menuju Pemilu 2029.
"Dengan gedung baru, harapannya, daerah juga kantor-kantor DPD semakin kuat. Struktural kepartaian semakin jalan. Kerja, kerja, kerja," tegas OSO, Jakarta, Kamis, 8 Januari 2026.
Hanura, ungkap OSO, juga punya logo dan mars baru. Panitia telah menyeleksi dan akan segera launching.
"Ini juga jadi semangat baru untuk kita," tambah dia.
OSO juga meminta kader Hanura memegang teguh tagline partai, yakni Daerah Berjaya, Indonesia Sejahtera. "Karena tak ada Indonesia makmur, jika daerah belum makmur," ujar dia.
Baca Juga:
Partai Hanura Gelar Bimtek dan Rakernas di Bandung |
Secara khusus, dia mengimbau kader Hanura membantu korban bencana banjir bandang dan longsor di Sumatra. Pihaknya sudah memerintahkan seluruh Dewan Pimpinan Daerah (DPD), utamanya DPD terdampak.
Namun, dia mewanti-wanti para kader tidak sekali-kali mencari popularitas dari gerakan kepedulian Hanura.
"Bantu tanpa mencari popularitas. Tulus dan ikhlas dengan semangat hati nurani. Kami sudah perintahkan Ibu Lili Pantauli Siregar menggerakkan bantuan dengan tak gembar-gembor. Sekecil apapun, pasti besar nilainya untuk saudara kita yang tertimpa bencana," papar dia.
Di samping itu, OSO mengajak seluruh pihak menghindari keributan dan terus membangun solidaritas serta senantiasa membangkitkan semangat persatuan.
"Bersatu, tidak perlu saling tuding. Mari bersama membantu mereka. Terus tolong jangan malah diperdebatkan," ujar dia.