Wibi Andrino Beberkan Salah Sasaran KJP Plus

Legislator NasDem Wibi Andrino/Medcom.id/Cindy

Wibi Andrino Beberkan Salah Sasaran KJP Plus

Media Indonesia • 4 August 2023 11:12

Jakarta: Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) DKI Jakarta, Wibi Andrino mengatakan masih banyak masalah Kartu Jakarta Pintar (KJP) Plus. Salah satunya pendataan.

"Kurang tepat ada yang benar benar membutuhkan malah tidak dapat, miris sekali," ujarnya kepada awak media, Jumat, 4 Agustus 2023.

Pihaknya menilai KJP Plus memang sudah tersalurkan kepada banyak masyarakat, namun banyak penerima manfaat yang dinilai kurang tepat. Salah satunya, keluarga penerima manfaat KJP Plus yang diketahui masih membayar pajak kendaraan motor maupun mobil.

"Orang yang dapat KJP membayar pajak memiliki mobil, motor. Jadi ada orang penerima manfaat KJP dia punya mobil entah itu titipan atau bukan saya enggak tahu," kata dia.

Politikus NasDem itu mengatakan perlu pendalaman terkait data penerima. Yakni melalui Dinas Pendidikan maupun Dinas Sosial.

"Saya mohon ini kan soal data sangat amat krusial karena sumbernya harus primer," kata Wibi.

Kasus dana KJP mengendap jadi sorotan hampir seluruh fraksi partai di DPRD DKI. Hal tersebut disampaikan dalam rapat paripurna Pertanggungjawaban Pelaksanaan APBD (P2APBD) 2022 pada Senin, 24 Juli 2023.

Dana KJP yang mengendap kerap terjadi tiap tahun dan masih juga belum terselesaikan. Bahkan, kini lebih parah.

Mohamad Farhan Zhuhri 

Jangan lupa ikuti update berita lainnya dan follow  akun
Google News Metrotvnews.com
Viral!, 18 Kampus ternama memberikan beasiswa full sampai lulus untuk S1 dan S2 di Beasiswa OSC. Info lebih lengkap klik : osc.medcom.id
(M Sholahadhin Azhar)