Pemkab Kudus Gelar Deklarasi Damai Jaga Situasi

Deklarasi damai di Kudus untuk menjaga kondusifitas. Metrotvnews.com/ Rhobi Shani

Pemkab Kudus Gelar Deklarasi Damai Jaga Situasi

Rhobi Shani • 1 September 2025 16:15

Kudus: Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Kudus, Jawa Tengah menggelar deklarasi damai pada Senin, 1 September 2025 di Pendapa Kabupaten Kudus. Deklrasi dilakukan untuk menjaga kondusifitas di Kota Kretek.

Deklarasi damai dilakukan Forkopimda, organisasi masyarakat yang ada di Kudus. Ada empat poin deklarasi yang ditandatangani bersama. Empat poin itu adalah pernyataan sikap yang pertama menolak segala bentuk kekerasan dan tindakan anarkisme dalam bentuk apapun. Kedua, mengutuk keras segala bentuk tindakan anarkis yang dapat menganggu ketentraman dan ketertiban masyarakat. 

Mengajak seluruh elemen masyarakat untuk menjaga persatuan, tidak mudah terprovokasi, dan tidak mudah diadu domba. Keempat, masyarakat Kudus siap menjaga kondusifitas di wilayah Kabupaten Kudus. 

Bupati Kudus, Sam’ani Intakoris, mengatakan jika deklarasi damai ini juga mengajak kepada masyarakat untuk menjagai situasi dan kondisi di Kabupaten Kudus agar tetap damai. 
 

Baca: Sampaikan Aspirasi, Demo Mahasiswa di DPRD Kota Bekasi Berlangsung Damai

"Ajak masyarakat menjaga situasi (dan) kondisi Kabupaten Kudus supaya damai, adem, ayem, (dan) tentrem," ungkap Samani. 

Samani menerangkan telah melakukan koordinasi hingga ke tingkat Rukun Tetangga (RT) di Kudus. Ia meminta afar masyarakat jangan sampai terprovokasi dan bijak menghadapi informasi di media sosial. 

"Kalau ada flyer atau informasi tolong diklarifikasi dulu sehingga tidak terjadi hal yang tidak diinginkan," ungkap Samani. 

Samani menambahkan, supaya masyarakat dapat menjaga situasi dan jangan sampai ada penumpang gelap yang memberikan provokasi serta informasi yang tidak jelas.  "Kudus kita jaga bareng, tanpa dukungan masyarakat kita tidak bisa apa-apa," ujar Samani.

Jangan lupa ikuti update berita lainnya dan follow  akun
Google News Metrotvnews.com
Viral!, 18 Kampus ternama memberikan beasiswa full sampai lulus untuk S1 dan S2 di Beasiswa OSC. Info lebih lengkap klik : osc.medcom.id
(Whisnu M)