Ilustrasi. Foto: Medcom.id
Media Indonesia • 31 January 2024 18:51
Jakarta: Pertumbuhan ekonomi Indonesia pada 2024 diperkirakan akan tumbuh lebih baik dari proyeksi pertumbuhan 2023.
The Organisation for Economic Co-operation and Development (OECD) memperkirakan ekonomi Indonesia tahun ini akan tumbuh 5,2 persen, lebih tinggi dari prakiraan pertumbuhan 2023 4,9 persen.
Deputi Bidang Ekonomi Kementerian Perencanaan Pembangunan Nasional/Bappenas sekaligus Pelaksana tugas (Plt) Kepala Badan Pusat Statistik (BPS) Amalia Adininggar Widyasanti mengatakan, proyeksi OECD itu merupakan sinyal positif dari dunia internasional bahwa ekonomi Indonesia mampu tumbuh kuat.
"Ini merupakan sinyal positif dunia percaya bahwa Indonesia yang saat ini memang mampu recovery dan bisa mempertahankan pertumbuhan ekonominya pada level lima persen kembali ke level normal sebelum pandemi covid-19," ujarnya dalam seminar nasional peluncuran Laporan Perekonomian Indonesia 2023 bertema Sinergi Memperkuat Ketahanan dan Kebangkitan Ekonomi Nasional, dilansir Media Indonesia, Rabu, 31 Januari 2024.
Baca juga:
BI Proyeksikan Pertumbuhan Ekonomi Nasional Sentuh 5,5% Tahun Ini |