Wali Kota Bandung M Farhan. Foto: Metrotvnews.com/Roni Kurniawan.
Roni Kurniawan • 7 October 2025 18:23
Bandung: Wali Kota Bandung, Muhammad Farhan, memastikan memperketat pengawasan terhadap setiap proses pembangunan gedung, khususnya yang bersifat publik. Hal itu sebagai langkah antisipasi agar peristiwa serupa robohnya Pondok Pesantren Al Khoziny di Sidoarjo, Jawa Timur, tidak terulang.
Farhan mengatakan pengawasan akan dilakukan secara menyeluruh mulai dari tahap perencanaan hingga pembangunan selesai. Langkah ini, lanjut Farhan, dilakukan untuk memastikan seluruh bangunan memenuhi ketentuan teknis dan standar keselamatan konstruksi yang berlaku.
"Untuk mencegah terjadinya (kejadian serupa), kami akan selalu mengawasi proses pembangunan semua gedung, terutama gedung-gedung publik seperti kantor, sekolah, dan asrama, agar sesuai dengan ketentuan tata ruang, cipta karya, dan bina konstruksi yang ada di Kota Bandung," kata Farhan, di Bandung, Selasa, 7 Oktober 2025.
Baca: Farhan Pilih Bina Warga di Kawasan Kumuh Sempadan Sungai
|