Usai Tabrak 3 Motor dan Pejalan Kaki, Mazda CX 5 Dihantam Kereta Api di Mangga Dua

Mobid Mazda CX 5 dihantam kereta api. Foto: Istimewa

Usai Tabrak 3 Motor dan Pejalan Kaki, Mazda CX 5 Dihantam Kereta Api di Mangga Dua

Siti Yona Hukmana • 2 January 2026 11:30

Jakarta: Mobil Mazda CX 5 yang dikemudikan seorang pria berinisial JC dihantam kereta api di kawasan Gunung Sahari, Mangga Dua, Jakarta Utara. Insiden ini terjadi dini hari tadi pukul 02.35 WIB.

"Kendaraan yang terlibat Mazda CX 5 nopol B-1794-JVH pengemudi saudara JC dan Kereta Api Lokomotif 2510," kata Kasubdit Gakkum Ditlantas Polda Metro Jaya AKBP Ojo Ruslani dalam keterangannya, Jumat, 2 Januari 2026.

Ojo mengungkapkan insiden kecelakaan lalu lintas ini berawal dari sopir mobil Mazda CX 5 terlibat kecelakaan di kawasan Tambora, Jakarta Barat. Sang pengemudi berinisial JC menabrak tiga pesepeda motor hingga pejalan kaki di Tambora.
 


"Kemudian yang bersangkutan melarikan diri lalu dikejar oleh pengguna jalan yang lain," ungkap Ojo.

Karena panik dan ketakutan, JC kabur hingga nekat melawan arah. Akhirnya, mobil yang ia kendarai dihantam kereta api hingga ringsek.

Mobid Mazda CX 5 dihantam kereta api. Foto: Istimewa

"Sampai pada akhirnya pengemudi kendaraan tersebut melawan arus dan terserempet Kereta Api diwilayah Mangga Dua - Jakarta Utara. Akibat kejadian dengan Kereta tersebut Kendaraan roda empat Mazda mengalami kerusakan," ujar Ojo.

Akibat insiden penabrakan oleh JC di kawasan Tambora, Jakarta Barat, dua orang pengemudi dan penumpang sepeda motor PCX meninggal. Saat ini jenazah berada di RSUD Kabupaten Tangerang dan RSUD Tarakan. Selain itu, ada pula dua korban luka dirawat di RSUD Tarakan.

Di samping itu, polisi tengah melakukan tes urine terhadap JC selaku pengemudi Mazda CX 5 tersebut. Guna memastikan apakah ia mengemudi di bawah pengaruh narkoba atau alkohol.

"Sedang di tes urine, nanti dikabari (hasil tesnya)," pungkas Ojo.

Jangan lupa ikuti update berita lainnya dan follow  akun
Google News Metrotvnews.com
(M Sholahadhin Azhar)