Gagal Menyalip, Pemotor Perempuan Tewas Terlindas Truk di Koja

Seorang pengendara sepeda motor perempuan tewas mengenaskan setelah terlindas truk kontainer di Jalan Raya Pelabuhan, Koja. Foto: Metro TV/Yurike Budiman.

Gagal Menyalip, Pemotor Perempuan Tewas Terlindas Truk di Koja

Yurike • 30 December 2025 18:03

Jakarta: Seorang pengendara sepeda motor perempuan tewas mengenaskan setelah terlindas truk kontainer di Jalan Raya Pelabuhan, Koja, Jakarta Utara, Selasa siang, 30 Desember 2025. Korban yang mengendarai motor berpelat nomor B 3947 PDW itu diduga kehilangan kendali saat mencoba mendahului kendaraan besar tersebut.

"Tahu-tahu sudah tergeletak pengendara motor tapi kepalanya pecah, kelihatannya ditabrak mobil tronton, perempuan dia sendirian," kata warga di lokasi kejadian, Arif, Selasa, 30 Desember 2025.
 



Arif menjelaskan bahwa peristiwa maut tersebut terjadi tepat setelah akses masuk flyover Jampea. Menurutnya, motor korban tampak oleng sebelum akhirnya terjatuh ke arah kolong truk berpelat nomor B 9723 RK.

"Kurang tahu saya (kondisi lalu lintas), tahu-tahu sudah tergeletak. Kemungkinan oleng dia, soalnya motor jatuh ke kanan, orangnya kebanting ke kiri," tambah Arif.

Berdasarkan pantauan di lokasi, jenazah korban yang tergeletak di tengah jalan sempat menghambat arus lalu lintas. Kendaraan besar yang melintas dari arah Tanjung Priok menuju Cilincing terpaksa melambat hingga menimbulkan kemacetan panjang.


Seorang pengendara sepeda motor perempuan tewas mengenaskan setelah terlindas truk kontainer di Jalan Raya Pelabuhan, Koja. Foto: Metro TV/Yurike Budiman.

Sopir truk kontainer yang terlibat dilaporkan sempat tidak menyadari kendaraannya telah melindas korban. Laju truk baru terhenti setelah sejumlah pengendara lain mengejar dan menghentikan kendaraan tersebut secara paksa.

Pihak kepolisian yang tiba di lokasi langsung mengamankan sopir serta armada truk untuk pemeriksaan lebih lanjut. Saat ini, jenazah korban telah dievakuasi ke Rumah Sakit Cipto Mangunkusumo (RSCM) Jakarta Pusat untuk dilakukan autopsi.

Jangan lupa ikuti update berita lainnya dan follow  akun
Google News Metrotvnews.com
(Fachri Audhia Hafiez)