Penerima bantuan pangan beras. Foto: Istimewa.
Husen Miftahudin • 6 November 2025 14:42
Jakarta: Menjelang akhir 2025, pemerintah membawa kabar gembira bagi seluruh masyarakat Indonesia berupa penyaluran berbagai bantuan sosial (bansos) salah satunya Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT) yang akan dicairkan pada November 2025. Bantuan ini merupakan upaya pemerintah mendukung kesejahteraan masyarakat dalam memenuhi kebutuhan hidupnya.
Apa itu BPNT?
BPNT merupakan program bansos pemerintah yang ditujukan untuk Keluarga Penerima Manfaat (KPM) dengan tingkat ekonomi rendah sebesar Rp200 ribu per bulan disalurkan setiap tiga bulan sekali sehingga KPM memperoleh total bantuan Rp600 ribu.
Bantuan tersebut disalurkan ke rekening Kartu Keluarga Sejahtera (KKS) serta melalui bank-bank Himbara, meliputi BRI, BNI, Mandiri, dan BTN. Bantuan ini dapat dimanfaatkan KPM untuk membeli kebutuhan pokok seperti beras, telur, sayur, dan bahan pangan lainnya.
Jadwal pencairan BPNT 2025
Melansir dari Fahum UMSU, dana bantuan BPNT tahap IV 2025 akan disalurkan secara bertahap mulai November hingga Desember 2025 bersamaan dengan penyaluran Program Keluarga Harapan (PKH).
(Penyaluran bantuan pangan nontunai berupa beras. Foto: dok Istimewa)
Cara cek status penerima BPNT 2025
Untuk memastikan nama Anda termasuk dalam daftar penerima BPNT, berikut langkah-langkah yang dapat dilakukan:
1. Cek status BPNT melalui website Kemensos
- Kunjungi situs resmi Kemensos https://cekbansos.kemensos.go.id.
- Lengkapi data domisili Anda, meliputi provinsi, kabupaten/kota, kecamatan, desa/kelurahan sesuai dengan Kartu Tanda Penduduk (KTP).
- Masukkan nama lengkap Anda sesuai KTP.
- Ketik kode captcha atau verifikasi yang muncul di layar.
- Klik tombol “Cari Data”. Sistem secara otomatis akan menampilkan informasi mengenai status penerima, jenis bantuan, dan periode pencairan dana BPNT.
2. Cek status BPNT melalui aplikasi Cek Bansos
- Unduh aplikasi Cek Bansos melalui Google Play Store atau App Store.
- Login dengan akun yang telah terdaftar atau buat akun baru dengan menggunakan Nomor Induk Kependudukan (NIK) KTP.
- Pilih menu “Cek Bansos”.
- Lengkapi data wilayah dan nama lengkap Anda sesuai KTP.
- Ketik kode verifikasi yang muncul pada layar.
- Tekan tombol “Cari Data”. Sistem akan menampilkan status penerima dan informasi pencairan dana BPNT 2025.
Kemensos mengimbau masyarakat untuk senantiasa waspada terhadap segala penipuan terkait dengan penyaluran dana bantuan BPNT 2025. Dengan adanya sistem digital, masyarakat diharapkan aktif memantau segala informasi melalui website atau aplikasi resmi Kemensos. Pastikan data kependudukan Anda selalu diperbarui guna memastikan bantuan disalurkan dengan tepat sasaran. (Alfiah Ziha Rahmatul Laili)