Angin Puting Beliung Terjang Tiga Desa di Pati

Rumah warga di tiga desa di Kecamatan Gabus, Kabupaten Pati mengalami kerusakan akibat diterjang angin puting beliung, Kamis, 15 Februari 2025. Dokumentasi/ Media Indonesia

Angin Puting Beliung Terjang Tiga Desa di Pati

Media Indonesia • 16 February 2025 15:23

Pati: Angin puting beliung menerjang tiga desa di Kecamatan Gabus, Kabupaten Pati, Jawa Tengah, Sabtu petang, 15 Februari 2025. Akibat insiden itu, sebanyak 56 rumah warga, satu musala, dan sekolahan mengalami kerusakan rata-rata di bagian atap.

Warga tiga desa di Kecamatan Gabus, Kabupaten Pati yakni Tambahmulyo, Penanggungan, dan Gabus masih trauma dan ketakutan ketika hujan masih mengguyur di kawasan tersebut. Sebagian besar warga dibantu aparat desa, kecamatan, TNI, Polri dan relawan turun membenahi rumah yang porak poranda akibat terjangan angin puting beliung.
 

Baca: 178 Ribu Warga Maros Terdampak Banjir
 
Hujan mengguyur daerah Pati juga disertai angin kencang membuat warga di tiga desa tersebut panik, karena tiba-tiba menerjang atap rumah hingga beterbangan.

"Kami panik melihat genting rubah beterbangan dan hanya bersembunyi di bawah meja kareba takut," kata warga Desa Tambahmulyo, Kecamatan Gabungan, Pati, Handayani,45.

Hal serupa juga diungkapkan Warda lain Sukawi,51, yang menyebut angin datang dengan suara berdengung cukup keras hingga kemudian memporak-porandakan atap rumah warga.

Perangkat Desa Tambahmulyo, Novi, mengatakan berdasarkan inventarisasi awal setidaknya 34 rumah warga di desa ini mengalami kerusakan sebagian besar di bagian atap akibat terjangan angin puting beliung tersebut. "Bersamaan hujan mengguyur tiba-tiba datang rang angin kencang yang langsung menerjang desa kami," ungkapnya.

 

Jangan lupa ikuti update berita lainnya dan follow  akun
Google News Metrotvnews.com
Viral!, 18 Kampus ternama memberikan beasiswa full sampai lulus untuk S1 dan S2 di Beasiswa OSC. Info lebih lengkap klik : osc.medcom.id
(Deny Irwanto)