Arus kendaraan di ruas tol Japek keluar tol Cikatama. Dokumentasi/ Media Indonesia
204 Ribu Kendaraan Menuju Wilayah Timur Trans Jawa
Media Indonesia • 26 March 2025 18:36
Semarang: PT Jasamarga Transjawa Tol mencatat sebanyak 204.631 kendaraan menuju wilayah Timur Trans Jawa melalui Gerbang Tol (GT) Cikampek Utama. Total volume kendaraan yang melewati GT Cikampek Utama ini naik 48,8% jika dibandingkan lalu lintas normal sebanyak 137.528 kendaraan.
"Sedangkan untuk kendaraan dari Wilayah Timur Trans Jawa tercatat sebanyak 141.305 kendaraan atau naik 2,12?ri lalu lintas normal sebanyak 138.372 kendaraan," kata Vice President Corporate Secretary & Legal PT JTT, Ria Marlinda Paallo, Rabu, 26 Maret 2025.
| Baca: Jumlah Penumpang Pesawat Tembus 2,17 Juta
|
PT Jasa marga Transjawa Tol juga mencatat volume lalu lintas pada periode libur Hari Raya Idulfitri 1446 H di Wilayah Jawa Tengah dan Jawa Timur.
Untuk Wilayah Jawa Tengah, GT Kalikangkung volume kendaraan GT Kalikangkung menuju Semarang pada H-10 s.d H-6 periode libur Hari Raya Idulfitri 1446 H, tercatat sebanyak 103.147 kendaraan atau naik 45,78?ri lalu lintas normal sebanyak 70.757 kendaraan. Untuk kendaraan yang meninggalkan Semarang tercatat sebanyak 71.465 kendaraan atau naik 2,88?ri lalu lintas normal sebanyak 69.464 kendaraan.