Pertengahan Oktober, BMKG: 43 Persen Wilayah Indonesia Masuk Musim Hujan

Ilustrasi citra satelit cuaca.

Pertengahan Oktober, BMKG: 43 Persen Wilayah Indonesia Masuk Musim Hujan

Lukman Diah Sari • 13 October 2025 16:24

Jakarta: Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) memaparkan analisis dan prediksi hujan pada dasarian II atau 11 hingga 20 Oktober 2025. Mengutip InfoBMKG, sebanyak 43 persen wilayah Indonesia telah masuk musim hujan. 

"Di tengah Oktober 2025 ini 43 persen Zona Musim di Indonesia masuk musim hujan," sebut InfoBMKG, dikutip pada Senin, 13 Oktober 2025. 
 
BMKG memaparkan, wilayah yang sedang mengalami musim hujan meliputi sebagian Aceh, sebagian Sumut, Riau, Sumbar, Kepulauan Riau, Jambi, sebagian Sumatra Selatan, sebagian Lampung, dan Bangka Belitung. Kemudian sebagian Banten, sebagian Jawa Barat, DKI bagian selatan, sebagian Jawa Tengah, Jawa Timur bagian timur, dan sebagian Bali.

"Kemudian sebagian Kalimantan Barat, Kalimantan Tengah, Kalimantan Selatan, Kalimantan Timur, Kalimantan Utara, Sulawesi Selatan bagian utara, sebagian Sulawesi Barat, sebagian Sulawesi Teng, Gorontalo, sebagian Sulawesi Utara, Maluku Utara, sebagian Maluku, Papua Barat Daya, Papua Barat, Papua Pegunungan, dan Papua Selatan," papar BMKG. 

"Analisis curah hujan pada Dasarian I (tanggal 1 hingga 10) Oktober 2025 bervariasi dari kriteria sangat tinggi 0,02 persen, tinggi 6 persen, menengah 62,14 persen, dan rendah 31,84 persen. Prediksi cuarah hujan dasarian II Oktober 2025 umumnya berada di kriteria rendah hingga menengah," ujar BMKG. 

Wilayah Diprediksi Hujan Menengah (0-150 mm/dasarian)

  • Sebagian barat Sumatra
  • Sebagian Jawa,
  • Sebagian kecil Bali
  • Sebagian besar Nusa Tenggara Barat
  • Sebagian Nusa Tenggara Timur
  • Sebagian besar Kalimantan
  • Sebagian besar Sulawesi
  • Sebagian Maluku utara
  • Sebagian besar Maluku
  • Sebagian besar Papua Barat
  • Papua

Wilayah Diprediksi Hujan Lebat hingga Sangat Lebat (lebih dari 150 mm/dasarian)

  • Sebagian kecil Aceh
  • Sebagian kecil Sumatra Utara
  • Sebagian kecil Sumatra Barat
  • Sebagian kecil Banten
  • Sebagian kecil Jawa Barat
  • Sebagian kecil Jawa Timur
  • Sebagian kecil Nusa Tenggara Barat
  • Sebagian kecil Nusa Tenggara Timur
  • Sebagian kecil Kalimantan Barat
  • Sebagian kecil Sulawesi Bararat
  • Sebagian kecil Sulawesi Selatan
  • Sebagian kecil Papua Barat
  • Sebagian kecil Papua 

Jangan lupa ikuti update berita lainnya dan follow  akun
Google News Metrotvnews.com
Viral!, 18 Kampus ternama memberikan beasiswa full sampai lulus untuk S1 dan S2 di Beasiswa OSC. Info lebih lengkap klik : osc.medcom.id
(Lukman Diah Sari)