Pemerintah Diharapkan Bantu Perbaikan Rumah Korban Bencana yang Ngontrak

Alat berat untuk membuka jalan dari jalur Sumut ke Aceh Tamiang. Foto: Antara

Pemerintah Diharapkan Bantu Perbaikan Rumah Korban Bencana yang Ngontrak

Candra Yuri Nuralam • 29 January 2026 18:04

Jakarta: Pemerintah diharapkan memberikan bantuan perbaikan rumah kepada seluruh korban bencana alam di Aceh. Termasuk, masyarakat yang tinggal mengontrak.

“Barang mereka (warga yang mengontrak) hancur, juga hilang,” kata anggota Dewan Perwakilan Rakyat Kabupaten (DPRK) Aceh Tamiang Jamil Hasan melalui keterangan tertulis, Kamis, 29 Januari 2026.

Jamil mengatakan banyak korban bencana alam yang memang tidak punya rumah, dan sedang mengontrak saat banjir bandang dan longsor terjadi di Aceh Tamiang.

Menurut Jamil, mereka yang tinggal mengontrak juga membutuhkan bantuan. Barang-barang mereka turut hancur saat bencana menimpa rumah kontrakannya.

“Seharusnya ini juga menjadi prioritas untuk diganti,” ucap Jamil.
 

Baca Juga: 

259 KK di Aceh Tamiang Mulai Terima Dana Tunggu Hunian



Hunian sementara warga Aceh Tamiang terdampak bencana. Foto: Istimewa

Menurut Jamil, banyak korban bencana yang sebelumnya mengontrak rumah tak bisa pulang dari tenda pengungsian. Sebab, mereka tidak memiliki hunian dan harta karena sudah tersapu banjir bandang dan longsor.

”Penyewa ini kehilangan harta benda, harus tinggal di tenda-tenda pengungsian. Mereka juga enggak punya uang untuk mencari tempat yang layak,” ujar Jamil.

Jangan lupa ikuti update berita lainnya dan follow  akun
Google News Metrotvnews.com
(Achmad Zulfikar Fazli)