Jadwal Man United vs Man City: Tayang di Mana dan Jam Berapa?

Manchester City vs Manchester United, 2024. (EFE-EPA/ASH ALLEN)

Jadwal Man United vs Man City: Tayang di Mana dan Jam Berapa?

Riza Aslam Khaeron • 17 January 2026 11:04

Jakarta: Manchester United akan menjamu Manchester City dalam lanjutan pekan ke-22 Premier League 2025/2026. Derby Manchester edisi ke-198 ini menjadi ujian besar bagi tuan rumah yang akan menjalani laga pertama di bawah arahan manajer interim, Michael Carrick.

Di sisi lain, City mengincar kemenangan untuk menjaga peluang menyalip Arsenal di puncak klasemen.

Kemenangan di Old Trafford akan memberi tekanan langsung kepada Arsenal yang baru akan bermain di hari yang sama melawan Nottingham Forest. Berikut informasi lengkap terkait laga ini.
 

Jadwal Man United vs Man City

Laga Manchester United vs Manchester City dijadwalkan berlangsung pada:
  • Hari/Tanggal: Sabtu, 17 Januari 2026
  • Kick-off: 19.30 WIB
  • Stadion: Old Trafford, Manchester
     

Siaran Langsung di Mana?

Bagi penonton di Indonesia, pertandingan Manchester United vs Manchester City dapat disaksikan melalui:
  • Live streaming: Vidio (Premier League)
  • TV berlangganan: Champions TV 5
Laga ini menjadi salah satu pertandingan penting dalam perebutan posisi di papan atas klasemen. Manchester City berada di peringkat kedua dengan 43 poin, terpaut enam poin dari Arsenal yang menghuni posisi puncak.

Sementara itu, Manchester United menempati peringkat ketujuh dengan 32 poin dan masih berupaya menjaga peluang lolos ke kompetisi Eropa.

Beberapa catatan menarik mengiringi laga ini. Derby kali ini merupakan pertemuan ke-198 kedua tim di seluruh ajang kompetitif. Bruno Fernandes menjadi penyumbang assist terbanyak bagi United sejauh musim ini dengan delapan assist.

Di sisi lain, Bryan Mbeumo yang baru kembali dari Piala Afrika kembali masuk dalam opsi skuad setelah mencatatkan tujuh gol dan satu assist dalam 17 penampilan liga.

Manchester United kini memasuki era baru bersama pelatih interim Michael Carrick. Sejumlah keputusan penting diperkirakan akan diambil, terutama dalam hal komposisi lini belakang dan keseimbangan lini tengah.

Sementara itu, dari kubu Manchester City, Pep Guardiola menyatakan kondisi fisik Nico masih dalam pemantauan. City sendiri belum terkalahkan dalam 13 pertandingan terakhir di semua kompetisi.

Walau meraih tiga hasil imbang beruntun di liga, performa The Citizens tetap mengesankan dengan kemenangan telak 10-1 atas Exeter di Piala FA dan kemenangan 2-0 atas Newcastle pada leg pertama semifinal Carabao Cup. Meski begitu, City masih dibayangi krisis pemain belakang akibat cedera yang menimpa sejumlah bek tengah.
 

Prediksi Line-up

Manchester United (4-2-3-1): Senne Lammens; Diogo Dalot, Leny Yoro, Lisandro Martínez, Luke Shaw; Casemiro, Kobbie Mainoo; Matheus Cunha, Bruno Fernandes, Patrick Dorgu; Benjamin Šeško.

Manchester City (4-1-4-1): Gianluigi Donnarumma; Matheus Nunes, Abdukodir Khusanov, Nathan Aké, Nico O’Reilly; Rodrigo Hernández; Antoine Semenyo, Phil Foden, Bernardo Silva, Rayan Cherki; Erling Braut Haaland.
 
Baca Juga:
Jelang MU vs City, Michael Carrick Sebut Setan Merah Miliki Daya Magis
 

Head-to-Head

Pada pertemuan pertama musim ini, Manchester City mengalahkan Manchester United dengan skor 3-0 di Etihad Stadium.

Erling Haaland mencetak dua gol, sementara satu gol lainnya dibukukan oleh Phil Foden. Dalam lima pertemuan terakhir, kedua tim sama-sama mengoleksi dua kemenangan.

Jangan lupa ikuti update berita lainnya dan follow  akun
Google News Metrotvnews.com
(Anggi Tondi)