Bencana alam yang terjadi di Sumatera Utara ANTARA/HO-Pusdalops Sumut
Deny Irwanto • 26 November 2025 14:45
Jakarta: Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) menyatakan cuaca hujan ekstrem yang memporak-porandakan sejumlah wilayah di Sumatera Utara pada 24–25 November 2025 dipicu pengaruh badai tropis atau Siklon Tropis KOTO dan Bibit Siklon 95B yang terbentuk di sekitar perairan Indonesia.
Kepala Pusat Data, Informasi dan Komunikasi Kebencanaan BNPB, Abdul Muhari, mengatakan dua sistem cuaca signifikan tersebut meningkatkan pertumbuhan awan konvektif serta memicu hujan lebat dan angin kencang di wilayah Sumatera bagian utara hingga berujung menjadi bencana banjir dan longsor berdampak signifikan.
"Menurut laporan Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) Bibit Siklon 95B di Selat Malaka mempengaruhi pembentukan awan konvektif luas dari Aceh hingga Sumatera Utara, sedangkan Siklon Tropis KOTO di Laut Sulu memperkuat hujan melalui pola belokan angin dan penarikan massa udara basah ke pusat siklon," kata Abdul Muhari seperti dilansir Antara, Rabu, 26 November 2025.
