Barang bukti dugaan politik uang. Dokumentasi/Istimewa
Ahmad Mustaqim • 26 November 2024 17:23
Sleman: Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Kabupaten Sleman, Yogyakarta tengah menangani temuan dugaan kasus politik uang. Kasus itu menjadi temuan usai mendapat laporan dari masyarakat.
Ketua Bawaslu Kabupaten Sleman, Arjuna Al Ichsan Siregar mengatakan dugaan kasus politik uang tersebut terjadi di Desa Sendangmulyo, Kecamatan Minggir, Sleman, pada Minggu, 24 November 2024. Ia mengatakan laporan itu telah ditetapkan jadi temuan setelah diplenokan.
"Sudah kami rapatkan dan diputuskan untuk ditetapkan sebagai temuan," kata Arjuna pada Selasa, 26 November 2024.
Arjuna mengungkapkan kasus itu bermula saat beredarnya dugaan politik uang di media sosial whastapp. Laporan kemudian ditelusuri dan dalam perkembangannya dinilai mencukup syarat formal dan materiel untuk ditangani.
Baca: Guru di Gowa bagi-bagi Uang ke Wali Murid Dilaporkan ke Bawaslu |