Gudang isi ulang tabung oksigen di Gampong Gampa, Kecamatan Johan Pahlawan, Kabupaten Aceh Barat, Aceh. Dokumentasi/ Istimewa.
Fajri Fatmawati • 6 November 2025 16:17
Aceh Barat: Ledakan hebat yang terjadi di sebuah gudang isi ulang oksigen di Kabupaten Aceh Barat menewaskan dua orang pekerja. Satu korban telah teridentifikasi merupakan warga asal Medan, Sumatera Utara (Sumut).
"Korban yang telah teridentifikasi yakni Ramli (45) warga Medan, Sumatera Utara, yang meninggal dunia di lokasi kejadian," kata Kasat Reskrim Polres Aceh Barat, AKP Roby Afrizal, Kamis, 6 November 2025.
Sementara identitas korban tewas lainnya masih diselidiki. Roby juga menyebutkan bahwa terdapat seorang saksi yang selamat dari musibah tersebut, yaitu Malikul (28).
"Malikul bertugas sebagai pengantar tabung gas," jelas Roby.

Gudang isi ulang tabung oksigen di Gampong Gampa, Kecamatan Johan Pahlawan, Kabupaten Aceh Barat, Aceh. Dok. Istimewa