Calon Bupati dan Wakil Bupati Bandung Dadang Supriatna-Ali Syakieb di Kantor DPW Partai NasDem Jawa Barat
P Aditya Prakasa • 20 August 2024 22:01
Bandung: Partai NasDem resmi mendukung pasangan Dadang Supriatna-Ali Syakieb sebagai Calon Bupati dan Wakil Bupati Bandung. Pasangan tersebut juga telah menerima formulir persetujuan atau B1-KWK dari DPW Partai NasDem Jawa Barat.
Dadang mengatakan, penyerahan formulir B1-KWK merupakan salah satu bukti bahwa Partai NasDem mempercayainya untuk memimpin Kabupaten Bandung bersama Ali Syakieb. Dia pun berterima kasih atas dukungan dari Partai NasDem.
"Alhamdulillah dari NasDem hari ini langsung memberikan B1-KWK, salah satu bukti usungan yang nanti akan didaftarkan ke KPU Insya Allah minggu depan akan didaftarkan ke KPU. Dan saya juga mengucapkan terima kasih kepada Parta NasDem yang sudah memberikan kepercayaan kepada kami, saya dan Kang Ali Syakieb, untuk bisa maju kembali di Pilkada tahun 2024," kata Dadang di Kantor DPW Partai NasDem Jawa Barat, Selasa, 20 Agustus 2024.
Baca: Farhan-Erwin Terima Surat Persetujuan Partai NasDem untuk Pilwalkot Bandung |