Sosialisasi Program MBG di Tulungagung. Istimewa
Al Abrar • 1 November 2025 15:40
Tulungagung: Program Makan Bergizi Gratis (MBG) terus digencarkan pemerintah melalui kerja sama antara DPR RI dan Badan Gizi Nasional (BGN). Kali ini, sosialisasi program tersebut menyapa masyarakat Tulungagung, Jawa Timur, dengan tujuan memperkuat kesadaran pentingnya pemenuhan gizi seimbang bagi anak-anak dan ibu hamil.
Kegiatan yang berlangsung di Aula Klenteng TITD Tjoe Tik Kiong itu menghadirkan berbagai narasumber dari unsur legislatif, lembaga gizi nasional, hingga tenaga profesional bidang kesehatan. Sosialisasi ini merupakan bagian dari upaya pemerintah mempercepat perbaikan kualitas gizi masyarakat sebagai fondasi pembangunan sumber daya manusia unggul.
Anggota Komisi IX DPR RI, Heru Tjahjono, menyampaikan MBG merupakan kebijakan strategis pemerintahan Presiden Prabowo Subianto dalam meningkatkan kualitas sumber daya manusia Indonesia.
“Program Makan Bergizi Gratis adalah investasi jangka panjang bagi bangsa. Dengan gizi yang baik, anak-anak kita akan tumbuh cerdas dan kuat, sehingga mampu membawa Indonesia menuju masa depan yang lebih maju,” ujar Heru.