Anies Janji Tingkatkan Kualitas Pendidikan di Kuningan

9 December 2023 19:25

Kuningan: Calon presiden Anies Rasyid Baswedan menilai tingkat pendidikan di Kabupaten Kuningan, Jawa Barat, masih rendah. Dia berjanji meningkat kualitas pendidikan di daerah tersebut jika terpilih menjadi presiden.

Menurut Anies, rata-rata penduduk di Kuningan hanya lulusan SMP. Sebagian tak lulus SMP. Anies mengatakan akan menggenjot kualitas sekolah untuk mengerek taraf pendidikan di Kuningan.

Mantan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan itu bakal menambah ketersediaan ruang kelas, menambah unit sekolah, dan juga guru. Diharapkan para peserta didik bisa menuntaskan pendidikan hingga selesai.

"Lalu yang pendidikan tinggi otomatis dengan mengalokasikan anggaran lebih besar, agar perguruan tinggi perguruan bisa lebih konsentrasi pada pengajaran dan penelitian daripada konsentrasi untuk mencari pembiayaan," kata Anies, Sabtu, 9 Desember 2023.

Anies juga menyoroti soal pengelolaan anggaran. Menurutnya, pengelolaan anggaran di setiap daerah berbeda. Dia akan menyusun formula agar tidak ada ketimpangan.

Jangan lupa ikuti update berita lainnya dan follow  akun
Google News Metrotvnews.com
Viral!, 18 Kampus ternama memberikan beasiswa full sampai lulus untuk S1 dan S2 di Beasiswa OSC. Info lebih lengkap klik : osc.medcom.id
(Gervin Nathaniel Purba)